DINI

Selasa, 09 Maret 2010

CR7






Cristiano Ronaldo

dos Santos Aveiro

Panggilan :Ron/Ronnie/Cris

Julukan :The Sultan of Stepover

Lahir :5 Februari 1985

Kota :Funchal,Maderia,Portugal

Ibu :Maria Dolores dos Santos Aveiro

Ayah :Diniz Aveiro

Kakak Laki-laki :Hugo(lahir 1975)

Kakak perempuan :Elma(1974)&Liliana Catia(1976)

Tinggi :186 cm

Berat :75 kg

No.punggung :7

Posisi :Gelandang serang/kanan/kiri

Julukan kecil :Patrick Kluivert

Tim favorit :Sporting Libson

Pemain :Luis Figo

Film :Universal Soldier

Negara :Portugal

Warna :Putih

Kebiasaan :Push-up

Klub junior :Andorinha,CD Nacional

Karier Klub & Timnas

Tahun Klub Main(gol)

2001-2003 Sporting Portugal 25(3)

2003 Manchester United 154(87)

Tim Nasional

2003 Portugal 54(20)

Penghargaan

Bersama Manchester United

  • Juara Premier League:2006-2007
  • Juara Piala FA:2004
  • Juara Piala Liga:2006
  • Juara Community Shield:2007
  • Runner-up Premier League:2005-2007
  • Runner-up Piala FA:2005,2007

  • Individu

· Pemain terbaik versi PFA:2007

· Pemain muda terbaik versi PFA:2007

· Pemain terbaik pilihan supporter versi PFA:2007

· Anggota tim terbaik Liga Inggris versi PFA:2005-2006,2006-2007

· Pemain terbaik versi Asosiasi Jurnalis Olahraga:2007

· Pemain terbaik Liga Inggris:2006-2007

· Pemain terbaik Liga Inggris bulanan:November 2006,Desember 2006

· Pemain terbaik bulanan versi PFA:oktober 2006,Februari 2007

· Pemain muda terbaik versi FIFPro:2005,2006

· Atlet Terbaik Portugal:2006

· Pesepakbola terbaik Portugal:2007

· Penghargaan Sir Matt Busby:2006-2007

· Pemain terbaik Manchester United:2006-2007

· Tim terbaik dunia versi FIFPro:2006-2007

· Anggota tim terbaik UEFA:2004,2007

· Anggota tim terbaik EURO 2004

· All star piala dunia 2006

· Runner-up ballon d’Or 2007

· Runner-up Onze d’Or 2007

· Peringkat ke-3 pemain terbaik versi FIFA 2006

CRISTIANO ronaldo

Tak banyak bintang muda asing yg sukses di Liga Utama Inggris. Untuk kategori umum yg muda dan senior saja lebih banyak yg gagal daripada berhasil. Sepakbola Inggris bagai neraka bagi pemain-pemain asing.Namun,tidak bagi Cristiano Ronaldo,yg dating dari Negara yg sebenarnya tdk punya tradisi sepakbola yg kuat,yaitu Portugal. Dia dating ke belantara sepakbola Inggris di usia yg belia,17 tahun,namun permainannya menenggelamkan bukan hanya rekan-rekan “asingnya”,tapi juga pemain-pemain local. Apalagi dia dating ke Manchester United saat kubu Setan Merah baru kehilangan ikonnya ketika itu,David Beckham.

Ø Ganteng,Muda,Kaya,Hebat…!!!

Tidak ada pemain sepakbola di planet ini sekomplet Cristiano Ronaldo. Ia masih muda,bermain di klub besar,berwajah ganteng,penghasilannya selangit,dan aksinya di rumput hijau sangat hebat hingga membuat orang berdecak kagum.

Pemain kelahiran tahun 1985 ini sudah merumput di Manchester United ketike usianya masih 17 tahun. Pada awalnya,banyak yg meragukan keputusan Sir Alex Ferguson merekrutnya. Apalagi kedatangannya diharapkan dapat menutupi kegundahan pendukung United atas kepergian david Beckham. Nomor punggun 7,nomor keramat pemain Setan Merah sejak dipakai oleh Eric Cantona dan Beckham.

Anak muda ini ternyata tdk mengecewakan. Bahkan ia banyak membuat orang terkagum-kagum,terlebih dalam hal menggoreng bola,ketrampilan yg jarang sekali dimiliki oleh pemain-pemain asli Inggris.

Aksinya di klub memberikan tiket untuk Ronaldo ke tim nasional Portugal. Ternyata disini ia juga punya prestasi tak kalah dari pendahulunya,seperti Eusebio dan Luis Figo. Buktinya di usia 22 tahun ia sudah dipercaya menyandang ban kapten. Padahal di timnas masih banyak pemain di atas usianya dengan kemampuan juga cukup baik.

BANYAK GELAR

Prestasi yg ditoreh Ronaldo terbilang langka bagi pemain-pemain asing yg beraksi di Premiership. Tipe permainan yg serba cepat dengan umpan-umpan jauhnya,membuat pemain yg tdk terbiasa menjadi keteter. Kick and rush sering menjadi asing bagi mereka.

Tapi,tidak untuk Ronaldo. Red Devils menjadi arena pengembangan kariernya. Walau pad awal kedatangannya United tak begitu bagus di Premier League,Si Lebah Kecil ini terasa tajam antukannya. Lambat laun tim dengan canpuran pemain muda dengan matang usia itu akhirnya menemukan kembali performanya.

Inggris akhirnya menjadi negeri kedua dirinya setelah Portugal. Begitu pula dengan masyarakat Inggris,yg menyambutnya dengan memberikan setumpuk gelar kpd sang bintang.

Selama 4 tahun di United,Ronaldo telah memberi gelar kpd para pendukungnya, yaitu juara Liga Utama,Piala FA,dan Piala Liga. Dua gelar tertinggi klub Eropa dan Dunia masih menjadi incarannya, yaitu Liga Champion dan Piala Interkontinental. Umpan balik yg ia terima dari masyarakat sepakbola adalah gelar-gelar individu. Dari gelar pemain muda terbaik hingga pemain terbaik segala lapisan. Pemberinya juga dari berbagai versi. Dari persatuan pemain pro,supporter, hingga resmi dari FA. Di Portugal sendiri,selain menyabet gelar pesepakbola terbaik,ia sempat terpilih sebagai Atlet Terbaik 2006.


Ø KAPTEN ISTIMEWA

Memasuki usia yg ke-22 tahun,Cristiano Ronaldo mendapat kado yg sangat istimewa. Sehari setelah ulang tahun ke-22 itu atau tepatnya 6 Februari 2007, di luar dugaan ia ditunjuk oleh pelatih Luis Felipe Scolari untuk menjadi kapten tim dalam sebuah pertandingan uji coba.

Menjalani peran baru sebagai kapten itu jelas merupakan prestasi tersendiri dalam perjalanan karir Ronaldo. Lebih hebatnya lagi pemuda dengan nama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro itu memimpin Seleccao melawan tim terbaik dunia,Brasil.

Penunjukkan Ronaldo sebagai pemimpin tim bukan keputusan bersama pemain dan staf pelatih. Namun,keputusan itu dianggap sangat special karena diminta langsung oleh Presiden Portuguese Football Federation(PFF),Carlos Silva.

Debut sebagai kapten mampu dijalankan Ronaldo dengan baik. Portugal sukses mengalahkan juara dunia lima kali itu dengan skor 2-0. Kemenangan itu sekaligus merupakan kado perpisaha bagi Carlos Silva yg meninggal dua hari sebelum laga itu dimulai.

Ø REMAJA LUAR BIASA


Cristano Ronaldo memang digariskan lahir sebagai seorang pesepakbola hebat. Meskipun tdk berasal dari keluarga penggila sepakbola,Ronaldo justru berkembang cepat menjadi seorang pemain sepak bola hebat di dunia.

Almarhum ayah Ronaldo,Jose Dinis Aveiro,memang mencari nafkah dari sepakbola. Tetapi,ia bukanlah seorang pesepakbola professional. Dia hanya the kit man di klub amatir,Andorinha.

Sejak berusia 3 tahun,Ronaldo telah belajar menendang bola. Memasuki usia 6 tahun,ketertarikan Ronaldo kpd olahraga semakin terlihat. Bakat luar biasa pemain kelahiran Madeira itu membuat dua klubv besar Portugal,Benfica dan Sporting Lisboa,tertarik untuk menampungnya. Namun,bukan kedua klub itu yg menjadi pilihan Ronaldo. Ia justru memilih bergabung bersama ayahnya di Andorinha saat berusia 8 tahun.

Dua tahun kemudian,reputasi Ronaldo makin berkibar. Dua tim besar di tanah kelahirannya,CS Maritimo dan CD Nacional,tertarik untuk meminangnya. Sayang,Maritimo gagal mendapatkan Ronaldo karena utusan klub itu tdk menghadiri pertemuan denagn manajer Andorinha,Rui Santos. Ronaldo akhirnya bergabung dengan Nacional.

Setelah mempersembahkan 3 gelar juara bagi klub yg berjuluk Os Alvinegros itu,Ronaldo kemudian diuji coba selama 3 hari bersama Sporting. Ia kemidian pindah ke Sporting dengan nilai transfer yg dirahasiakan.

Ronaldo kemudian bergabung dalam latihan junior Sporting yg dikenal dengan sebutan “pabrik sepakbola” di Portugal itu. Staf kepelatihan Sporting memberi instruksi kelas satu bagi Ronaldo. Untuk memberi dukungan kpd karirnya,Sporting memanggil ibunya,Maria Dolores dos Santos Aveiro,untuk menemani Ronaldo selama mengikuti training camp.

Debut Ronaldo bersama Sporting dilakoninya saat melawan Moreirense. Pada pertandingan itu ia langsung mencetak dua gol. Kehebatan Ronaldo membuat ia dipanggil memperkuat tim junior Portugal di turnamen UEFA Cup U-17.

Berlaga di kompetisi junior antarnegara membuat bakat Ronaldo semakin terpantau oleh klub besar Eropa. Saat berusia 16 tahun,pelatih Liverpool saat itu,Gerard Houllier,telah jatuh hati kpd keahliannya. Ia sangat berniat untuk mendatangkan Ronaldo ke Anfield. Sayang,pihak Liverpool menolaknya karena dianggap terlalu muda dan butuh waktu terlalu lama untuk mengasah kemampuan Ronaldo. Penolakan Liverpool sepertinya merupakan sebuah keputusan yg salah. Berselang dua tahun kemudian Ronaldo tumbuh dengan cepat menjadi pemain muda terbaik Portugal.

Ø SEMPAT TOLAK NOMOR 7

Pertama kali bergabung dengan Manchester united,Cristiano Ronaldo sepertinya telah diplot sebagai bintang masa depan Old Trafford. Tanda-tandanya telah terlihat dengan pemberian nomor 7 yg selama ini dipakai beberapa legenda United.

Namun,sebelum nomor keramat itu diberikan kepadanya,ternyata Ronaldo sempat menolak saat diberitahu akan memakai nomor yg digunakan David Beckham sebelumnya.

Sebelum dipakai Ronaldo,nomor 7 telah dipakia oleh eks bintang MU seperti Johnny Berry,George Best,Willie Morgan,Bryan Robson,Eric Cantona dan David Beckham.

Akankah Ronaldo yg dikenal dengan sebutan CR7 itu akan menjadi legenda baru United..? Hanya waktu yg akan menjawab.

4 komentar:

  1. akhirnya......
    blogQ jadi juga,setelah bingung mo nulis pa'an..!
    tmen",comment blogQ ia...!!!!!
    tp yg mutu 'n bermanfaat wat aq,ke ok..?
    thanks^_^

    BalasHapus
  2. din pnyaku jga dikomen donk
    zuniyetetdd.blogspot.com

    BalasHapus
  3. tlong comment blog py q ea
    di : rianyarchie.blogspot.com , n' smk8smrg.blogspot.com, Oce :)
    Dini cuantik wesss! :D

    BalasHapus
  4. .menenc menenc dini senenc christiano ronaldo ..
    . sayange kuu gak mudeng o ..

    BalasHapus