DINI

Jumat, 02 April 2010

Latihan Perdana Real Madrid


MADRID – Real Madrid bersiap menyongsong musim depan. Setelah memperkenalkan empat bintang barunya, klub raksasa Spanyol itu langsung mengadakan latihan perdana di Valdebebas kemarin (10/7). Sesi latihan tersebut dihelat hanya empat jam setelah acara perkenalan Karim Benzema di Stadion Santiago Bernabeu.

Latihan perdana penggawa Los Merengues -julukan Real Madrid- memantik minat awak media. Hal itu tak lepas dari kehadiran Cristiano Ronaldo dan Benzema. Sebanyak 85 wartawan dan fotografer meliput langsung latihan tersebut.

Selain Ronaldo dan Benzema, ada dua wajah baru yang mengikuti latihan. Yakni, Ezequiel Garay yang musim lalu dipinjamkan ke Racing Santander dan Alvaro Negredo yang kembali setelah dimagangkan di Almeria.

Dua bintang anyar Real, Kaka dan Raul Albiol, belum mengikuti latihan itu. Masing-masing diberi kesempatan berlibur setelah membela negaranya di ajang Piala Konfederasi. Demikian juga Iker Casillas dan Sergio Ramos yang menjadi pilar Matador -julukan timnas Spanyol- di Piala Konfederasi lalu.

Dipimpin pelatih baru asal Cile Manuel Pellegrini, suasana latihan tersebut berlangsung cair. Kapten Raul Gonzalez bertindak selaku pemberi komando. Ronaldo dan Benzema tampak rileks. Hanya, dua pemain baru itu belum bisa langsung cair dengan para penggawa Real lainnya.

Tampaknya, kendala bahasa masih menjadi penghambat. Ronaldo lebih banyak berdekatan dengan sesama pemain Portugal Pepe. Sedangkan Benzema dengan rekannya di timnas Prancis, Lassana Diarra. Hal yang sama dilakukan Garay yang berasal dari Argentina. Dia bergabung dalam satu grup dengan Fernando Gago dan Gonzalo Higuain.

Pentas Liga Primera Spanyol baru dimulai pada 29 Agustus nanti. Namun, Real akan menjajal kekuatan barunya di ajang Peace Cup pada 24 Juli-2 Agustus mendatang. Selain Real, turnamen itu diikuti beberapa klub besar Eropa. Di antaranya, Sevilla, Juventus (Italia), Aston Villa (Inggris), Lyon (Prancis), Porto (Portugal), Fenerbahce (Turki), dan Glasgow Celtic (Skotlandia).

Dengan kekuatan barunya, Real diharapkan meraih prestasi lebih baik daripada torehan musim lalu yang tanpa gelar. Selain trofi Liga Primera, target Los Merengues adalah berjaya di level Eropa dengan meraih gelar Liga Champions. Kebetulan, final Liga Champions musim depan dilaksanakan di Santiago Bernabeu, kandang Real.

Pada lima musim terakhir, Real tidak berdaya di kompetisi antarklub paling bergengsi tersebut. Padahal, mereka adalah tim tersukses di Liga Champions dengan sembilan kali juara (termasuk saat masih bernama Piala Champions).

”Terlalu terburu-buru berbicara tentang kegagalan ketika musim kompetisi belum dimulai,” tutur Direktur Umum Real Madrid Jorge Valdano seperti dilansir situs FIFA.

Ya, dalam lima musim terakhir, kiprah Real di Liga Champions memang memalukan. Sebagai tim besar dengan materi pemain mumpuni, mereka tidak sekali pun lolos sampai babak semifinal. Kini, dengan pembelian pemain baru yang menghabiskan uang sekitar Rp 3 triliun, ekspektasi terhadap Real semakin tinggi.

”Ada banyak hal yang bisa terjadi sepanjang musim kompetisi. Kami harus membuat tim yang baik yang bisa bermain baik dan sangat kuat di Eropa. Tidak mencapai final Liga Champions tidak cukup untuk menilai sebuah kegagalan,” kata Valdano.

Ronaldo; Jantung MU yang Tergadai

Konon, di Manchester United, Cristiano Ronaldo adalah jantungnya. Toh begitu, karena uang Real Madrid menggiurkan, jantung itu pun tergadai.

cristiano-ronaldo-okBolaLiar, Profile – Bertahan dalam pusaran kompetisi Liga Inggris (Premier League) sejak 2003, Ronaldo seolah sudah menjadi jantung Manchester United, dominasi dan permainannya yang determinatif bak roh bagi MU hingga menobatkannya sebagai pemain termahal dunia. Untuk mengusung CR7 dari MU, Real Madrid Spanyol harus merogoh kocek dalam-dalam dengan mengeluarkan dana sebesar US$ 131 juta (hampir Rp 1,31 triliun) dan memberinya nomor punggung 9, menjadi CR9 di El Real.

Lepas dari talenta sepakbolanya, sosoknya sangat unik. Bakatnya yang hebat diikuti oleh perangainya yang kontradiktif. Dalam sosoknya yang kalem itu, Ronaldo adalah pemuda yang temperamental tapi juga pencinta ulung.

Toh begitu, bakat bolanya lah yang menonjol. Sehingga di musim 2007-2008, namanya turut melambung ketika MU meraih gelar Liga Champions, yang sekaligus menjadi tropi pertama baginya di kancah kompetisi antar klub tertinggi di Eropa itu. Di tahun itu pula, dengan prestasinya, Ronaldo ditasbihkan sebagai Pemain Terbaik Dunia, FIFA World Player of the Year, dan mendapat Ballon D'Or.

Liverpool Lebih Dulu
Pada usia 10 tahun, tepatnya tahun 1995, Ronaldo yang berasal dari Madeira, Portugal, menapaki sejarah dengan menjalani tes di Sporting CP. Klub lokal ini sangat terkesan dengan penampilan Ronaldo kecil dalam tiga hari uji coba hingga merekrutnya sebagai pemain. Di sini, Ronaldo menjadi pemain utama Sporting CP U-16, U-17, U-18, Tim-B hingga masuk ke Tim Utama hanya dalam satu musim.
Prestasinya ini tak lepas dari pengamatan manajer dunia, Gerard Houllier yang ketika itu menangani Liverpool dan menyodorinya kontrak di usia 16 tahun, tapi ditampiknya. Dua tahun kemudian, Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson juga terkesan pada Ronaldo ketika MU bertemu Sporting pada tahun 2003. Kendati klubnya kalah 1-3, Ronaldo sudah memenangi hati Fergie yang sangat berminat memboyongnya ke Old Trafford.

Manchester United, CR7
c-ronaldo-muAkhirnya, pada usia 18, ia bergabung dengan Manchester United sebelum musim 2003-2004 dengan nilai kontrak 12,24 juta pounds (Rp 195,84 miliar, bayangkan sekarang menjadi Rp 1,3 trilyun). Lagi-lagi, karena Fergie begitu terkesan, Ronaldo pun memakai nomor punggung yang biasa dipakai David Beckham, yaitu nomor 7. Nomor keramat di MU ini sudah dipakai banyak pemain hebat yang menjadi sejarah bagi Setan Merah, sebut saja The King Eric Cantona.
Ya, dalam musim pertamanya, Ronaldo membuktikan diri dengan mencetak 10 gol. Prestasi ini masih kurang bagi Fergie, dan Ronaldo harus juga membuktikan kemampuannya di timnas Portugal. Di MU, Ronaldo bak menjalani hukuman untuk menaikkan kemampuan fisiknya, apalagi kompetisi Liga Inggris yang begitu ketat menuntut pemain harus selalu prima. Baru, tahun 2006, Ronaldo menjadi pemain di tim tangguh yang kekuatannya layak diperhitungkan secara individual maupun tim. Hingga akhir musim itu, Ronaldo menunjukkan taringnya dengan mencetak total 50 gol untuk MU yang berhasil meraih juara Premier League, gelar pertama MU setelah empat tahun.

Real Madrid Sudah Mengincar
Kendati rumor Real Madrid tengah menyiapkan tawaran besar untuknya tengah santer, Ronaldo memilih tetap bertahan di old Trafford. Padahal konon, El Real telah menyiapkan perjanjian kesepakatan dalam lima tahun untuk membayarnya US$ 170 ribu (Rp 1,7 milyar) seminggu. Hingga dia menyelesaikan musim 2006-2007 di Liga Inggris dengan 23 gol di 53 penampilan.
Selama karir terbaiknya, musim 2007-2008, Ronaldo berhasil mencetak 42 gol dalam 49 pertandingan, dan membawa Manchester United meraih gelar Premier League dan Liga Champions. Di tengah cemoohan banyak orang, bahwa CR7 suka sekali melakukan diving, Ronaldo di MU posisinya makin penting setelah Fergie memintanya sebagai playmaker. Terakhir, menutup karir di MU, CR7 hanya menjadi runner-up Ballon d'Or dan nominator ketiga untuk pemilihan Pemain Terbaik Dunia, FIFA Player of the Year, kalah dalam pemungutan suara.

Akhirnya, Transfer ke Real
Real Madrid tak surut untuk membawa Ronaldo ke Spanyol di musim 2008-2009, tanpa malu karena pernah diabaikan, El Real terus menyodori iming-iming kepada CR7, dan Ronaldo selalu tak berkomentar akan masa depannya setelah dari MU. Tapi, setelah kalah dalam final Liga Champions dari Barcelona pada Mei lalu, ia membuka pintu bagi Real Madrid untuk memboyongnya ke Santiago Bernabeu. CR7 pun berakhir di Inggris dan terhempas di Spanyol dengan CR9 di Real Madrid. Madrid harus rela kehilangan uang US$ 131 juta (Rp 1,3 trilyun) untuk Ronaldo, dan menjadikannya sebagai pemain paling mahal di dunia. Ya, hanya beberapa hari setelah Madrid menghabiskan US$ 80 juta (Rp 800 milyar) untuk mendatangkan pemain tengah Brazil, Ricardo Kaka.

Tak Bersinar di Internasional

Ronaldo, kali pertama dipanggil memperkuat squad Portugal senior pada Agustus 2003 dan masuk dalam timnas Portugal untuk Euro 2004, yang ternyata hanya mampu mencetak dua gol. Portugal sebagai tuan rumah kalah dari Yunani di final Euro 2004.
Menuju Piala Dunia 2006, Ronaldo sudah mengemas tujuh gol di babak kualifikasi. Tapi dalam final Piala Dunia di Jerman, satu-satunya gol Ronaldo hanya dari penalti melawan Iran. Portugal kemudian dihempaskan Prancis di semifinal.
Berikutnya, lagi-lagi Ronaldo tak terlalu bersinar. Di Euro 2008 Austria-Swiss, Ronaldo hanya mencetak satu gol sebelum Portugal tersingkir di babak perempat final

Hajar Getafe, Madrid Geser Barcelona


MADRID - Real Madrid berhasil menggeser kembali Barcelona di puncak pimpinan klasemen La League. Hal ini didapat setelah El Real sukses membekap Getafe 4-2.

Meski bermain di Stadion Alfonso Perez, Jumat (26/3/2010) dinihari WIB, Cristiano Ronaldo Cs mampu mendominasi jalannya laga. Bahkan Madrid telah unggul saat pertandingan baru memasuki menit ke 13 melalui kaki Cristiano Ronaldo.

Gol berawal dari sebuah pelanggaran di depan kotak penalti Getafe yang berakibat tendangan bebas. Ronaldo yang maju menjadi eksekutor mampu mengirim bola ke pojok kanan atas gawang Getafe dan gagal diantisipasi kiper Oscar Ustari. 1-0 Madrid memimpin.

Berselang tujuh menit kemudian, Madrid mampu menggandakan keunggulan melalui tendangan striker Gonzalo Higuain setelah berhasil memaksimalkan assist dari van der Vaart.

Real Madrid semakin jauh meninggalkan tuan rumah setelah Higuain berhasil mencetak gol keduanya dalam pertandingan tersebut, hanya tiga menit sejak gol kedua. Gol ketiga ini berawal dari umpan sodoran Fernando Gago yang mampu dikejar dan dikonversi menjadi gol oleh Higuain.

Madrid benar-benar perkasa malam itu. Buktinya, tak sampai seperempat jam dari gol ketiga Ronaldo kembali menggetarkan gawang Ustari. Mantan pemain terbaik

Di babak kedua, Tuan rumah kembali berhasil mencetak gol di menit ke 80. Kali ini nama yang muncul ada Pedro Leon setelah dirinya sukses menggetarkan gawang Casillas memaksimalkan umpan Fabio Celestini. Kedudukan pun berubah menjadi 4-2 dan bertahan hingga laga usai.

Kemenangan ini menambah pundi-pundi gol Real Madrid menjai 71. Meski sama dengan raihan Barcelona, Madrid tetap di puncak karena menang selisih gol.

Ronaldo Kebal Hinaan

"Memiliki kepercayaan diri tinggi bisa mencegahnya terprovokasi cemooh pendukung lawan". Tegas penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengatakan, dirinya memiliki kepercayaan diri tinggi, yang mencegahnya terprovokasi cemooh pendukung lawan. Menurutnya, sejarah telah membuktikan, dirinya bisa meraih prestasi di tengah kontroversi.

Pernyataan itu mengacu pada duel Osasuna melawan Madrid, dalam lanjutan Divisi Primera, Minggu (3/1/2010). Saat itu, Ronaldo mendapat intimidasi dan cemooh dari pendukung Osasuna. Salah satu kalimat provokatif itu adalah "Riwayat Ronaldo Tamat".

Menurut Ronaldo hal itu tak berarti apa-apa baginya. Belajar dari pengalaman, ia telah banyak merasakan caci-maki dan pujian. Namun, ia tak pernah dan tak boleh terpengaruh oleh itu, karena baik pujian maupun cemooh sama-sama bisa mendatangkan petaka.

"Ada sisi baik dan buruk. Ketika melakukan sesuatu dengan baik, mereka sangat memuji kita. Namun, ketika kita tidak keluar dan menampilkan apa yang kita inginkan, kita akan lebih tertekan. Dicemooh dan disoraki bukan hal baru bagiku," ungkapnya.

"Setelah Piala Dunia 2006 Jerman (di Portugal berhasil mengyingkirkan Inggris berkat gol Ronaldo dalam adu penalti), aku mengalami itu di setiap stadion Inggris dan aku mengakhiri musim dengan terpilih sebagai pemain terbaik di liga," lanjutnya.

Lebih jauh, Ronaldo mengatakan, saking terbiasanya dimusuhi, ia kini malah bisa menikmati hinaan-hinaan seperti itu. Baginya, satu-satunya hal yang bisa menjatuhkan mentalnya adalah dirinya sendiri.

"Tak masalah bagiku bila mereka menghinaku. Kenyataannya, aku menyukai itu. Aku suka melihat kebencian di mata mereka dan penghinaan itu. Itu tak terlalu penting. Banyak orang membenciku. Namun, ada banyak orang menyukaiku. Aku hanya merasa buruk ketika aku bermain buruk," tambahnya.

Opera sabun Real Madrid.....


Secara pribadi,saya tidak mengerti,bagaimana seseorang bersedia menghabiskan 90 juta euro untuk membeli seorang pemain.Komentar Michel Platini tentang harga transfer Cristiano Ronaldo dari MU ke Real Madrid


Boleh saja,Michael Platini merasa tidak nyaman dengan harga transfer Cristiano Ronaldo yang selangit.Yang jelas,Florentino Perez faham betul dengan apa yang dilakukannya.Cristiano Ronaldo adalah tambang uang yang bisa dieksploitasi setidaknya untuk menutupi harga pembeliannya.Dalam hanya tempo 2 jam setelah upacara penyambutan Cristiano Ronaldo,Real Madrid mampu menjual replika kaos sebanyak 2000 kaos.Jumlah penjualan yang cukup besar mengingat harga per kaosnya mencapai kisaran harga 1,2 juta rupiah.Itu belum termasuk dengan 300 kaos yang dicuri dalam hiruk pikuk fans yang berebut membeli replika kaos tersebut.

Florentina Perez adalah sebuah perkecualian dalam kelaziman membangun klub sepakbola.Ketika pertama kali menjadi Presiden Real Madrid di periode 2000-2006,Real Madrid berada dalam krisis finansial yang akut.Dengan penjualan assetnya,Real Madrid mampu menutup utang sebanyak 270 juta euro.Madrid kemudian membeli pemain-pemain kelas dunia dengan harga mahal seperti Luis Figo,Ronalo,Zinedine Zidane,Roberto Carlos dan David Beckham.Di tangan Perez pula Real Madrid mampu menyejajarkan diri sebagai klub yang kuat secara finansial.

Seorang direktur komersial Real Madrid pernah mengatakan bahwa Real Madrid tak berbeda dalam hal strategi bisnis dibandingkan dengan industri film Hollywood.Maka dari sisi bisnis bukan sebuah hal yang sulit dipahami bahwa untuk mendapatkan kontrak aktor dan aktris terkenal industri film di HOllywood meski mengeluarkan biaya yang sangat mahal.Demikian juga halnya dengan Real madrid,mendatangkan pemain-pemain mahal yang mempunyai nilai selebritas tinggi, yang diharapkan adalah meningkatnya jumlah pemasukan pendapatan ke dalam kas Real Madrid.

Di kemudian hari hal itu kemudian terbukti.Madrid lebih memilih menjual Claude Makalele ke Chelsea di tahun 2003.Madrid kehilangan seorang pemain berkualitas yang tak terganggu ego selebritas seorang pemain.Barangkali nilai jual Claude Makalele memang tidak setinggi bintang-bintang lainnya,namun Real Madrid butuh seorang pemain yang mampu menjadi jembatan keegoisan para pemain bintang.Pada akhirnya Real Madrid bermain seolah tanpa pola.Madrid membiarkan hilangnya seorang pemain bertahan yang tangguh.Kepergian Makalele juga menandai berakhirnya raihan trophy Real Madrid di era kepemimpinan Florentino Perez.

Meski miskin raihan trophy,di penghujung kepemimpinan pertama Florentino Perez,Real Madrid justru mengalami kenaikan pendapatan.Lembaga konsultan keuangan Delloite,dalam Football Money League,mencatat pendapatan Real Madrid meningkat dari tahun ke tahun.Di tahun 2004 paska kedatangan Zinedine Zidane dan para pemain bintang lainnya,Madrid membukukan pendapatan 236 juta euro.Pendapatan itu meningkat tajam di tahun 2007 menjadi 351 juta euro,termasuk di dalamnya adalah hasil penjualan David Beckham ke LA Galaxy pada musim panas 2007.

Di tangan Florentino Perez,tujuan klub sepakbola telah mengalami pergeseran.Prestasi barangkali tetaplah menjadi tujuan,namun tujuan bisnis menjadi yang utama.Harga mahal seorang pemain akan menjadi relatif seiring penjualan merchandiser meningkat,kontrak sponsor meningkat dan pendapatan dari hak siar tv juga meningkat.Florentino Perez menggunakan daya tarik pemain untuk mebayar gaji pemain itu sendiri.Dengan para pemain bintangnya,Real Madrid akan membentuk komunitas penggemar yang mendunia yang akan mengalirkan kas ke pundi-pundi.

Barangkali disinilah hal yang membuat Michel Platini menjadi sedikit resah.Real Madrid lebih suka mengambil para pemain yang telah jadi.Jalur pembinaan dipotong dan dengan uang yang berlimpah,maka harga pemain menjadi bukan sebuah masalah.Florentino Perez telah menggelar panggung pertunjukkannya.Raul Gonzalez,Kaka,Cristiano Ronaldo,Karim Benzema di dalamnya,Real Madrid memang menjadi teramat istimewa.Tinggal menunggu waktu apakah para pemain bintang tadi akan mampu menyatu dalam sebuah pola permainan yang padu dalam komando seorang pelatih.Ataukah Madrid hanya akan sibuk menjual efek selebritas para pemain bintangnya.Kaka,Cristiano Ronaldo,Karim Benzema selain mendapatkan bayaran berlimpah,sesungguhnya juga tengah berjudi dalam kariernya.Bersinar atau justru tenggelam dalam panggung pertunjukan penuh bintang.

Hubungan timbal balik telah terjadi antara pemilik modal dan pemain bintang.Apakah sang pemilik modal telah mengeksploitasi si pemain bintang demi keuntungan?.Barangkali itu menjadi soal lain.Yang jelas dengan ketrampilannya Cristiano Ronaldo memang menjadi kaya raya.Dan pada dasarnya para pemain bintang itu adalah sebuah komoditas dagang.

Ronaldo Janji Berikan Gelar La Liga

Ronaldo Janji Berikan Gelar La Liga

Cristiano Ronaldo berjanji kepada Florentino Perez akan memberikan sukses di Primera Liga Spanyol musim ini.

Cristiano Ronaldo,  Real Madrid, Villarreal (Getty Images)

Menurut Marca, Cristiano Ronaldo dan bersama beberapa pemain senior menghadap Florentino Perez untuk memberikan jaminan prestasi kepada Real Madrid.

Madrid gagal menembus babak perempat-final Liga Champions setelah dihentikan Olympique Lyon. Seiring kegagalan itu, buyar pula ambisi Perez untuk berjaya di kancah Eropa dengan menghabiskan ratusan juta euro.

Ronaldo meminta agar Perez “tetap tenang” dan menyatakan Madrid “akan menjuarai liga”. CR9 juga meminta agar Perez tidak melupakan penampilan bagus tim sejauh ini.

Madrid mampu memimpin klasemen Primera Liga berkat keunggulan gol atas Barcelona, meski rekor pertemuan mereka akan menentukan jika masih memiliki poin yang sama hingga akhir musim.

Akhir pekan ini, Madrid akan menjamu Sporting Gijon, sedangkan Barcelona bertandang ke Real Zaragoza.

Pelajaran Human Capital dari Nilai Transfer Christiano Ronaldo


Christiano Ronaldo atau yang lebih dikenal dengan julukan CR-7 akhirnya hijrah dari sarang Red Devils menuju barisan Los Blancos di Bernabeu, Madrid. Nilai transfernya adalah 94 juta euro atau sekitar 1,3 trilyun rupiah, dan ini artinya merupakan rekor tertinggi dalam sejarah nilai transfer sepakbola sejagat. Banyak pihak yang meradang dengan tingginya nilai transfer ini, termasuk dari sebagian masyarakat Spanyol, tempat klub Real Madrid bermarkas.

Tapi apakah nilai transfer itu terlalu tinggi dan layak mengundang kontroversi? Atau sebaliknya : justru terlalu rendah? Apapun jawabannya, fenomena transfer CR 7 itu memberikan dua poin pelajaran yang amat penting bagi wacana human capital. Dan juga bagi pemahaman kita akan pentingnya modal insani (human capital) dalam pengelolaan organisasi yang unggul. Mari kita diskusikan bersama dua poin pembelajaran esensial itu disini.

Poin pelajaran yang pertama adalah ini : nilai transfer CR 7 yang amat melambung itu sejatinya justru merupakan pembenaran tentang betapa pentingnya value manusia dalam segenap proses pengembangan organisasi – entah organisasi itu berupa perusahaan, organisasi publik ataupun klub sepakbola.

It’s human capital, stupid. Begitu kalimat yang mungkin bisa dilayangkan bagi mereka yang meradang dengan nilai transfer itu. “Harga kompetensi manusia” memang sejatinya harus mahal sebab ia merupakan aset paling utama yang akan mampu memberikan kontribusi luar biasa bagi jatuh bangunnya sebuah organisasi.

Dengan kata lain, investasi 1,3 trilyun rupiah itu niscaya menjadi sangat reasonable manakala CR 7 bisa kembali menujukkan kejeniusaannya (dan kita percaya ia bisa). Ini artinya, uang itu dengan segera segera dapat ditebus dengan value added dan kontribusi yang diberikan oleh CR 7 bagi klub Real Madrid; baik berupa membanjirnya jumlah pentonton, sponsor dan juga royalti dari tayangan televisi.

Pertanyaannya sekarang : dalam konteks Anda sendiri, berapa kira-kira “nilai transfer” yang layak Anda miliki? Maksudnya jika ada perusahaan lain yang tertarik dengan talenta Anda dan ingin membajak Anda, berapa nilai transfer yang layak Anda patok? 100 juta? 1 milyar? Atau 5 milyar?

Tinggi rendahnya nilai yang Anda berikan menunjukkan seberapa penting “kompetensi” Anda bagi perusahaan. (Barangkali asyik juga jika kelak perusahaan mengadopsi sistem tranfer dalam perpindahan para top manajer-nya. Sebab daripada bajak membajak yang ndak etis dan saling merugikan, sistem transfer ini membuat semua pihak bisa win-win. Dan aha, mekanisme pasar ini juga bisa memberitahu tahu berapa nilai transfer kita yang paling layak).

Poin pembelajaran yang kedua adalah begini : dalam mengelola SDM menuju keunggulan organisasi, kita harus bersikap diskriminatif. Maksudnya, kita harus benar-benar membedakan antara top performers dengan poor perfomers. Bayangkan misalnya, jika CR 7 kita minta bermain dengan Ponaryo Astaman dkk di Liga Indonesia. Yang akan terjadi, kompetensi CR 7 pelan-pelan akan mati lantaran ia tidak mendapat dukungan setara dari rekan kerjanya.

Begitulah, jika kita selalu membiarkan poor players berada dalam tim kerja kita, pelan-pelan mereka bisa merusak irama permainan dan sekaligus membunuh potensi para top performers. Dan disini klub sepakbola kembali memberikan contoh yang amat sempurna tentang bagaimana mengelola para poor performers.

Dalam liga sepakbola, sudah sangat lazim para pemain yang sudah tidak perform pelan-pelan dibangkucadangkan, atau kemudian dibuang ke klub yang lebih rendah levelnya. Sungguh, inilah praktek manajemen SDM yang paling elegan dan paling simple untuk menciptakan tim yang tangguh : selalu menyerap great players, dan secara reguler membuang orang yang buruk kinerjanya.

Dan persis itulah yang diadopsi oleh Jack Welch ketika ia dulu memimpin GE. Setiap tahun ia selalu membuang (baca : memecat) 10% karyawannya yang berada pada bottom performance. Alasannya sudah jelas : membiarkan poor perfomers tetap berada dalam tim akan merusak irama permainan. Dan ini sunggguh berbahaya.

Namun ketika praktek itu coba diterapkan dalam manajemen perusahaan, banyak orang berteriak menentangnya. Ndak manusiawi, demikian salah satu alasannya. Wuih, mulia banget alasannya (!) Maksud saya, selama bertahun-tahun praktek semacam ini telah diterapkan oleh klub sepakbola dimanapun didunia, dan sudah dianggap sesuatu yang amat lazim. Jadi, mengapa kita, para pengelola manajemen SDM diperusahaan, tidak bisa meniru contoh yang amat baik ini?

Sebab, bukankah tujuan sebuah klub sepakbola dan perusahaan bisnis sejatinya sama : yakni sama-sama berhasrat membangun sebah tim yang unggul dan senantiasa bisa mengibarkan bendera kemenangan?

Pro Kontra Transfer Christiano Ronaldo

PRO dan kontra mengringi kepindahan Ronaldo dari Manchester United ke Real Madrid. Nilai transfer yang senilai Rp 1,3 triliun tak hanya membuat orang geleng-gelang kepala. Tapi juga kecaman.

Uang senilai 95 juta Euro atau jika dirupiahkan mencapai sekitar Rp 1,3 triliun tidak sedikit. Bagi orang yang punya "otak" bisnis, fulus sebesar itu bisa jadi modal untuk mendirikan perusahaan baru dan bisa menyerap puluhan bahkan ratusan, atau bisa jadi ribuan tenaga kerja.

Tapi, bagi Florentino Perez, uang sebesar itu ternyata hanya dibuat untuk ngurusi satu orang saja. Siapa lagi kalau bukan pemain sepak bola terbaik dunia, Cristiano Ronaldo.

Di satu sisi, itu adalah prestasi bagi Perez yang berhasil merekrut pemain terbaik dunia untuk memperkuat tim yang dipimpinnya, Real Madrid. Tapi disisi lain, itu adalah ironi. Sebab, saat ini, ditengah krisis global, angka pengagguran di Spanyol mencapai 18,1 persen dari jumlah penduduk atau yang tertinggi di Uni Eropa. Kondisi itulah yang akhirnya mengundang protes keras dari sebagian warga Spanyol.

Sehari setelah pemberitaan Ronaldo hijrah ke Real Madrid dengan nilai Rp 1,3 triliun ramai di media, di dunia maya bermunculan posting yang menggugat keputudan Florentino Perez tersebut. Mereka menganggap Perez tidak punya hati.

Di Spanyol ada skitar empat juga pengangguran. Artinya ada emat juta keluarga yang dalam ketidakpastian," tulis Juancarlo dalam website El Mundo seperti dilansir Reuters. "Menghabiskan uang sebegitu besar hanya untuk satu orang sungguh sangat tidak bermoral. Saya sangat melu menjadi pendukung Real Madrid," lanjutnya.

Di El Pais, seorang Madridista (julukan supporter Real Madrid) yang bernama Pepe menulis, dirinya tidak bisa memahami bagaimana pemerintah Spanyol yang tahu hampir 20 persen rakyatnya tidak punya pekerjaan mengijinkan terjadinya transfer satu pemain yang harganya mencapai 95 juta Euro.

"Kami hidup di Negara pisang" sindir Pepe. "Saat saya pergi ke luar negeri, saya bilang saya ini warga Italia. Sebab saya malu menjadi warga negara Spanyol," lanjutnya.

Tapi, selain kecaman, juga akan dukungan terhadap apa yang dilakukan Perez. "Sangat mahal dan berlebihan - Pasti. Tapi pemain terbaik memang tidak ternilai harganya. Madrid adalah pencetak sejarah. Jika tidak terbaik yang dilakukan, maka itu bukan Madrid," tulis Raphael di El Pais. "Real harus membeli pemain seperti Kaka dan Ronaldo jika ingin mendapat pendapatan besar," timpal Emi.

Tak hanya di Spanyol, di Inggris pembelian Ronaldo dengan harga selangit juga memicu kontroversi. Pelatih Manchester City, Mark Hughes mengatakan bahwa transfer Ronaldo yang mencapai Rp 1,3 triliun akan menstilmulasi pasar. "Sekarang, hanya klub dengan dana besar yang bisa mendapatkan pemain terbaik.

Hengkangnya Ronaldo dengan harga sangat tinggi juga mengusik Menteri Olahraga Iggris, Gerry Sutcliffe. Sutcliffe yang mengaku sebagai fans berat Manchester United ini berharap tim-tim INggris tidak akan ikit-ikutan langkah yang ditempuh Real Madrid.

"Kementrian olahraga benar-benar ingin menjaga kelanjutan kompetisi ini. Premier League telah menjadi liga terbaik di dunia, dan semoga itu berlangsung dalam waktu yang lama. Jadi kami harus memastikan bahwa akar rumput dari kompetisi ini dilindungi," kata Sutcliffe. "Memang, sepak bola telah menjadi bisnis besar dan peredaran uang begitu kencang di sini. Namun kami harus memastikan bahwa uang itu bermanfaat dan berkelanjutan, karena kami tak ingin klub-klub mengambil resiko besar dengan uang dalam jumlah besar itu.

Paska kepergian Ronaldo, Sutcliffe berharap gar The Red Devils tidak mencari pemain asing untuk menjadi penggantinya. "United punya akademi pembinaan yang baik dan kita sudah melihat bahwa pemain muda berkembang lewat akademi itu," bebernya.

Christiano Ronaldo Jadi Penyanyi


INILAH.COM, Real Madrid - Christiano Ronaldo yang kini bermain untuk Real Madrid mencatat sejarah baru. Bukan soal bola, tetapi urusan menjadi pesepak bola dunia pertama yang menjadi penyanyi.

Mengutip dari NME.com, mantan pemain Manchester United itu sudah merekam suaranya dalam membawakan lagu balada milik Balada yang pernah dipopulerkan Barry White dan Julio Iglesias Amor Mio.

Suara pemain sepak bola terbaik dunia 2008 ini dipakai untuk iklan Bank Portugis BES yang sudah tayang di seluruh teve Portugis. Pencapaian prestasi ini juga menandakan awal karir Ronaldo di klub barunya, Real Madrid.

"Ronaldo akan menjadi orang pertama yang mengakui menyanyi bukanlah keahliannya. Ronaldo masih harus mengasah kemampuan teknik vokalnya," menurut Daily Star yang mengutip seorang sumber di studio tempat Ronaldo merekam suaranya di Madrid Spanyol.

Cristiano Ronaldo Ingin Tropi Liga Champions


WIKIBERITA.COM-BOLA: Setiap pemain profesional tentu memiliki ambisi meraih prestasi. Tidak terkecuali dengan winger anyar Real Madrid Cristiano Ronaldo. Kendati sudah mengeyam berbagai prestasi, Ronaldo tetap memiliki target.

Mantan bintang Manchester United tersebut menegaskan, impian pertama yang ingin dicapainya adalah membantu Los Galaticos meraih gelar Liga Champions musim depan. Dia juga berharap bisa menyamai atau melebih rekor yang dimiliki legenda Real Madrid Alfredo di Stefano.

Ronaldo memenangkan Liga Champions bersama The Reds Devils pada musim 2007/08. Namun, dia gagal mempersembahkan gelar terakhir di ajang sama sebelum hengkang. United harus mengakui ketangguhan Barcelona 2-0.

“Impian terbesar saya adalah memenangkan Liga Champions di Santiago Bernabeu musim depan,” kata Ronaldo kepada Marca, Senin (6/7/2009).

Publik sepakbola memprediksi Ronaldo akan mengulangi prestasi sama bersama Madrid. Tapi Ronaldo menandaskan tidak menjadikan prediksi tersebut sebagai tujuan utama.

“Banyak pemain telah memenangkan Ballon d’Or dengan Real Madrid. Tentu saja ada aspek dari pertandingan yang bisa ajang bagi meningkatkan diri,” lanjutnya.

“Tapi Ballon d’Or bukan prioritas saya. Tapi saya utamakan keberhasilan tim. Saya ingin mendapatkan gelar juara seperti yang dibukukan Di Stefano,” pungkasnya.

Ronaldo: Saya Ingin Jadi Legenda

Pemain Real Madrid itu ingin menjadi seperti Pele dan Diego Maradona.

3 Des 2009 15:27:52

Cristiano Ronaldo - Real Madrid (Getty  Images)

Sukses Pele dan Diego Maradona menginspirasi Cristiano Ronaldo untuk mencatat prestasi yang sama.

Ya, pemain Real Madrid itu menilai apa yang sudah diberikan Pele dan Maradona sangat spesial, yang menjadikan mereka masuk dalam sejarah dunia dan melegenda.

Karena itulah, dirinya ingin menyamai prestasi itu. Ronaldo juga ingin bermain dalam waktu yang lama.

"Jika kaki saya masih kuat, saya ingin bermain hingga 40 tahun. Tapi saya juga ingin masuk dalam catatan sejarah, seperti Maradona dan Pele," paparnya seperti dikutip The Sun.

Menurut Anda, bisakah Ronaldo menyamai prestasi Pele dan Maradona untuk kemudian disebut legenda?

Impian Terbesar Cristiano Ronaldo

Christiano Ronaldo tetap memiliki ambisi meraih prestasi, walaupun Ronaldo yang sudah mendapatkan berbagai prestasi, serta prestasi menjadi winger anyar Real Madrid. "Impian pertama yang ingin dicapainya adalah membantu Los Galaticos untuk meraih gelar Liga Champions musim depan," ucap Ronaldo. " Ronaldo juga berharap untuk bisa menyamai atau melebihi rekor yang dimiliki oleh legenda Real Madrid, Alfredo di Stefano." tambahnya.

Menurut Ronaldo, "Impian terbesar Saya adalah memenangkan Liga Champions di Santiago Bernabeu musim depan,". Ronaldo memenangkan Liga Champions bersama The Reds Devils pada musim 2007/08. Namun, dia gagal mempersembahkan gelar terakhir di ajang sama sebelum hengkang. United harus mengakui ketangguhan Barcelona 2-0.

Publik sepakbola memprediksi Ronaldo akan mengulangi prestasi sama bersama Madrid. Tapi Ronaldo menandaskan tidak menjadikan prediksi tersebut sebagai tujuan utama.

"Banyak pemain telah memenangkan Ballon d`Or dengan Real Madrid. Tentu saja ada aspek dari pertandingan yang bisa ajang bagi meningkatkan diri," ucapnya. "Tapi Ballon d`Or bukan prioritas saya. Tapi saya utamakan keberhasilan tim. Saya ingin mendapatkan gelar juara seperti yang dibukukan Di Stefano," tambahnya.

Christiano Ronaldo pindah ke Real madrid


Kepindahan Christiano ronaldo ke real madrid tentu menghebohkan dunia sepakbola.Bintang asal manchester United ini akhirnya memecahkan rekor transfer dunia yang dahulu dipegang oleh zinedine zidane,yang juga direkrut oleh real madrid.Kepindahan winger manchester united inti bukan tanpa alasan.Alasan Christiano ronaldo untuk tinggalkan MU semata-mata bahwa prestasi dia di MU sudah memuaskan dan ia ingin mencari tantangan baru dengan pindah ke klub baru yaitu real madrid.CR7,panggilan akrabnya juga mengelak jika dirinya pindah dan tinggalkan MU karena uang semata.Dia sudah cukup puas dengan mengantar MU meraih berbagai tropi selama ini.

Kekerasan Hati seorang Cristiano Ronaldo


Menjelang kompetisi liga 2009/2010, dunia sepak bola internasional dikagetkan dengan tingginya berbagai rekor transfer pemain yang terjadi. Salah satu yang paling menjadi sorotan dan yang paling tinggi nilainya adalah transfer Cristiano Ronaldo dari MU ke real Madrid. Hampir setiap orang yang pertama kali mendengar hal ini menjadi kaget dan bahkan heran, mengapa harga transfer seorang pemain sepak bola bisa menjadi semahal itu?. Namun sayangnya hanya sedikit orang saja yang mengetahui bagamaina kerasnya perjuangan Cristiano Ronaldo hingga menjadi seorang mega bintang sepak bola seperti sekarang ini.

Cristiano Ronaldo atau yang sering dikenal dengan panggilan CR7 ini merupakan seorang pemain sepak bola yang mempunyai karakter dan temperamen yang keras serta emosinya yang sering meledak ledak dilapangan hijau. Sejak usia delapan tahun, bakat besarnya dalam dunia sepak bola sudah mulai terlihat. Pada waktu itu, talenta luar biasa anak bernama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro tercium oleh pemilik klub klub yunior Andorinha di Portugal dimana tempat ayahnya bekerja sebagai penyedia perlengkapan. Karena itu, tak lama kemudian, ia langsung ditarik menjadi anggota klub tersebut. Dan dua tahun kemudian, berkat kegigihannya berlatih, membuat beberapa klub tertarik padanya, diantaranya CD Nacional yang kemudian berhasil diantarkannya menjadi juara sebuah kejuaraan nasional di portugal. Berkat prestasi itu, dua tahun kemudian ia langsung direkrut Sporting Lisbon yang merupakan klub terkenal di Portugal.

Sejak saat itu, cita – citanya untuk jadi pemain sepakbola kelas dunia makin terbuka. Apalagi sejak ia memperkuat tim nasional Portugal U-17, beberapa klub dunia mulai tertarik padanya. Salah satunya adalah Manchester United yang berhasil mendapatkannya dengan transfer senilai 12,24 juta pound atau hampir sekitar 200 miliar. Nilai tersebut merupakan angka yang fantastic untuk seorang bocah yang masih berusia 18 tahun. Dan tak hanya itu, klub terbesar Inggris itu juga memberinya nomor punggung keramat, yakni nomor tujuh kepadanya, nomor yang selama ini dipakai beberapa legenda klub tersebut seperti George Best, Bryan Robson, Eric Cantona, dan David Beckham.

Pada awal – awal kariernya di MU, pria kelahiran 5 Februari 1985 di Madeira Portugal ini mengalami berbagai cemoohan dan hinaan dari publik Inggris, akibat kasus dengan mantan rekan setimnya di MU yaitu Wayne Rooney pada piala dunia 2006 lalu. Saat itu Cristiano Ronaldo dituduh memprovokasi wasit sehingga membuat Rooney diganjar kartu merah sehingga harus keluar lapangan. Namun, berkat kerja keras, kemauan kuat untuk terus memperbaiki skill individu, latihan terus menerus, serta kekerasan hati untuk tidak memedulikan suara sumbang di sekitarnya, Cristiano Ronaldo mampu mengatasi semua tekanan itu. Bahkan, seterunya saat kejadian piala dunia, Wayne Rooney, mengatakan bahwa Ronaldo sepantasnya dijuluki sebagai pemain terbaik dunia dan CR7 membuktikan hal itu dengan meraih penghargaan sebagai pemain sepak bola dunia terbaik tahun 2008.

Pada waktu diwawancara oleh wartawan tentang apa yang ia rasakan pada saat itu, ia menjawab bahwa pada masa itu saya hanya memikirkan bagaimana berlatih dan terus memperbaiki skill saya agar menjadi pemain yang terbaik. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi saat itu, karena itu saya hanya memastikan bahwa saya akan terus mempertahankan performa saya dan meningkatkan kemampuan. Memberikan bukti kepada dunia bahwa saya adalah pemain sepak bola yang berkualitas baik. Dan akhirnya ia pun dapat membuktikan kata – katanya tersebut.

Namun dibalik berbagai prestasi dan pendapatan yang sangat tinggi itu, rupanya ia juga tetap tak melupakan sisi kemanusiaan. Salah satunya yang mungkin tidak bisa dilupakan publik Indonesia adalah kedatangannya ke Indonesia beberapa waktu lalu untuk memberikan sumbangan pada seorang anak korban tsunami Aceh bernama Martunis. Ia merupakan salah satu orang pertama yang menggerakkan rekan-rekannya sesama pemain bola untuk membantu korban bencana tsunami di Aceh, hanya karena ia melihat seorang bocah Aceh yang jadi korban mengenakan kostum tim nasional sepakbola Portugal. Begitulah, meski dikenal keras hati dan temperamental, seorang Ronaldo juga punya belas kasih dan jiwa penolong di hatinya. Dan mulai kompetisi 2009/2010 yang akan segera dimulai, Cristiano ronaldo akan bermain untuk Real Madrid, mari kita tunggu saja aksi bintang sepak bola yang luar biasa ini.

Pesan : Dibalik semua kontroversial yang sering terjadi terhadap dirinya, Cristiano Ronaldo merupakan seorang yang mempunyai semangat untuk terus berlatih dan bekerja keras, keteguhan hatinya yang besar, kekuatan mental dan keyakinan yang besar pada diri sendiri telah menjadikan ia sebagai mega bintang sepak bola saat ini.

The Econommics of Cristiano Ronaldo

June 13th, 2009 | News

The  Economics of Cristiano Ronaldo

Jual beli pemain bola mirip-mirip dengan jual beli saham. Membeli pemain di peak performance bisa dibilang bad timing, sama seperti membeli saham di harga tertingginya. Membeli pemain di puncak permainannya memang bisa jadi pisau bermata dua. Di satu sisi, ia mungkin bisa berpotensi mendongkrak prestasi klub barunya. Tapi di sisi lain, ia pasti dibanderol dengan harga premium melebihi harga wajarnya.

Setelah mendapatkan Kaka seharga £56 juta kini Madrid menggaet Ronaldo di harga £80 juta. Jumlah yang sebenarnya luar biasa fantastis, sekalipun untuk seorang pemain top kelas dunia. Pembelian ini konon memberikan keuntungan bersih sekitar £67,5 bagi Glazer family, pemilik Manchester United. Untuk ukuran sebuah klub sepakbola—-apalagi di jaman krisis seperti sekarang—-angka tersebut tentu saja luar biasa.

Menurut penelitian Stefan Szymanski (Cass Business School, London), korelasi antara transfer pemain dengan peringkat klub di liga sebenarnya hanya sekitar 16% saja. Sebaliknya, pengeluaran untuk membayar gaji korelasinya cukup signfikan, sekitar 92%. Makin tinggi klub berani membayar pemainnya, biasanya makin tinggi pula peringkatnya di liga. Namun, berapa besar jumlah yang dibayarkan dalam bentuk transfer fee rasanya tidak terlalu memberikan kontribusi signifikan.

Sayangnya para manajer dan pemilik klub rasanya jarang membaca jurnal dan riset ilmiah semacam ini. :)

Jujur saja, saya fans Real Madrid sejak sekitar tahun 1996—-bukan seperti kebanyakan orang yang baru kenal Madrid di era Galacticos. Di musim 1996 itu Madrid masih diperkuat Santiago Canizares, Fernando Hierro, Manuel Sanchis, Fernando Redondo, Ivan Zamorano, disusul kemudian masuknya Roberto Carlos, Clarence Seedorf, dan duo Predrag Mijatovic-Davor Suker. Di masa itu, Guti dan Raul Gonzales masih sama-sama debutan.

Tapi sepanjang yang saya tahu, sejarah Real Madrid memang selalu unik. Selain punya prestasi segudang, Madrid juga punya rekor panjang dalam hal pembelian pemain yang memecahkan rekor transfer. Tak sedikit transfer pemain yang dilakukan secara cukup kontroversial, seperti Luis Figo yang dicomot dari Barcelona atau David Beckham dan Kaka yang sebelumnya dianggap banyak orang “untouchable” di klub masing-masing. Selain itu, baik pemain maupun pelatih sama-sama punya turnover tinggi di Madrid.

Tetap saja, Real Madrid tidak pernah kapok membeli pemain dengan harga premium. Nampaknya, Madrid selalu punya cara untuk meng-cover pembelian itu—-entah dari kontrak hak siar, penjualan merchandise, atau pertandingan persahabatan. Dampak negatifnya, pemain binaan akademi sendiri seolah jadi anak tiri. Sebut saja Roberto Soldado atau Juan Manuel Mata yang malah berkembang (dan berlipat ganda harganya) di klub lain. Akibatnya, setelah era Raul dan Casillas, tidak ada lagi icon Madrid yang bisa dibanggakan.

Memang benar bahwa pasar transfer pemain bola bisa dibilang irasional. Di pasar ini, tujuan jual-beli pemain tidak selalu untuk profit maximization. Bisnis pada umumnya biasanya selalu sengit dalam kompetisi. Kesalahan setitik saja bisa berujung kebangkrutan. Tapi bisnis sepakbola berbeda. Kerugian atau kesalahan fatal pun jarang berujung pada kebangkrutan, merjer, atau akuisisi oleh klub lain. Sekalipun mereka punya rasio utang yang tinggi, rasanya tak ada yang perlu dikuatirkan.

Irasionalitas lain biasanya juga nampak pada posisi pemain yang dijualbelikan. Penyerang dan pemain tengah lazimnya dihargai jauh lebih mahal daripada penjaga gawang dan pemain bertahan—-walaupun baik penyerang dan penjaga gawang memegang peranan sama pentingnya. Selain itu, pemain dari negara sepakbola (seperti Brazil, Argentina, Italia, Spanyol, Portugal) cenderung dihargai lebih mahal daripada pemain dari negara “asing” seperti Mesir atau Albania misalnya.

Betapapun, Madrid adalah klub dengan bentuk demokrasi populis yang unik. Real Madrid dimiliki oleh sekitar 70 ribu socios, bukan oleh pemegang saham. Florentino Perez dipilih oleh mereka dan sudah tentu pembelian Kaka dan Ronaldo adalah cara untuk menjawab amanah mereka. Tentu “wajar” kalau pembelian pemain seringkali tidak masuk di akal. Siapapun presidennya, apapun akan dilakukan demi memuaskan fans, sponsor, dan media setempat. Padahal Perez tentu masih ingat bahwa Galacticos bentukannya di era 2003-2006 tidak banyak memberi prestasi.

Tapi itulah Real Madrid. Mereka tak melulu mengejar uang. Ada kebanggaan, gengsi, dan prestise yang seringkali harus dinomorsatukan. Madrid tahu bahwa brand mereka terlalu kuat untuk bangkrut begitu saja. Madrid selalu punya cara untuk mengembalikan return on investment mereka. Inilah yang mungkin menjelaskan mengapa uang £80 juta sekalipun dianggap lumrah hanya untuk seorang pemain. Inilah the economics of Cristiano Ronaldo.

Sementara untuk Manchester United, ada “teori” yang mengatakan bahwa pemain yang cemerlang lalu meninggalkan Theatre of Dreams tidak akan pernah bisa mendapatkan kesuksesannya kembali. Sebut saja George Best, Lee Sharpe, Jaap Stam, Andrei Kanchelskis, bahkan David Beckham sekalipun. Best, Kanchelskis, Beckham—-dan sekarang Ronaldo—-bahkan sama-sama menggunakan nomor punggung “keramat” 7. Menarik untuk ditunggu siapa incaran Ferguson untuk mengganti CR7. Tapi yang juga tak kalah seru adalah menyimak bagaimana dua matahari terbit di Bernabeu nanti.

Cristiano Ronaldo cedera, madrid makin terpuruk

Sejak Cristiano Ronaldo mengalami cedera, Real Madrid mengalami penurunan prestasi yakni dua kali kalah, satu kali meraih imbang dan kemenangan. Namun, CR9 menolak klaim bahwa dirinya adalah penyelamat Madrid.

Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo

Hasil buruk terus dialami Los Galacticos dalam beberapa laga belakangan ini. Terakhir, kekalahan memalukan diraih tim besutan Manuel Pellegrini itu dari tangan tim divisi tiga 0-4 Alcorcon di pentas Copa del Rey.

Banyak kalangan menilai Madrid membutuhkan kehadiran CR9. Namun, mantan bintang Manchester United itu menolak anggapan ?Ronaldodependencia’ di tim bermarkas Santiago Bernabeu tersebut.

“Saya memang antusias mengenai keinginan bermain lagi, karena saya ingin bermain dan membantu tim meraih kemenangan,” Ronaldo sebagaimana dilansir Marca, Jumat (30/10/2009).

“Kami sedang berada dalam kondisi buruk untuk saat ini, tapi saya bukan dewa penyelamat tim ini. Saya hanya pemain yang ingin membantu tim,” lanjut mantan winger Sporting Lisbon itu.

Wartawan menanyakan kepada Ronaldo mengenai kekalahan memalukan Madrid dari Alcoron di pentas Copa del Rey. Menurut CR9, Los Galacticos harus melupakan kekalahan tersebut.

“Itu sudah masa lalu, kami memang kalah. Tidak ada yang senang, tidak ada yang mengharapkan hal ini, tim tidak bermain bagus, tapi kami harus menegakan kepala. Dunia tidak berakhir hari ini karena Real Madrid kalah 4-0,” tandasnya.

Kisah Dibalik Transfer Cristiano Ronaldo


Jakarta (ANTARA News) - Pakar Liga Spanyol dari Sky Sports, Guillem Balague, telah lama mengikuti setiap hal dalam cerita perburuan Cristiano Ronaldo oleh Real Madrid.

Ahli Revista de la Liga ini tidak terkejut dengan penawaran 80 juta poundsterling untuk mendapatkan mega bintang Manchester United itu setelah Presiden Real Florentino Perez bertekad membangun kembali raksasa Spanyol musim ini.

Kepada Sky Sports News, Guillem mengungkapkan bagaimana kesepakatan mendapatkan Ronaldo menjadi bagian dari rencana besar Perez, dan bagaimana transfer itu sebenarnya terbilang murah untuk ukuran Real Madrid.

Dia juga menerangkan bahwa setelah mendapatkan Kaka dan Ronaldo, ada sejumlah nama besar lainnya yang antri ke Bernabeu yang mungkin akan menjadi kabar buruk bagi penggemar Liverpool.

Bagaimana awalnya

"Kami sudah membuat sejarah di awal tahun ini bahwa ada satu prakontrak yang ditandatangani (mantan presiden Real) Ramon Calderon atas nama Real Madrid.

Dalam prakontrak ini jelas disebutkan bahwa jika sampai 30 Juni Cristiano Ronaldo belum juga bergabung dengan Real Madrid, maka Ronaldo harus membayar 30 juta poundsterling kepada klub itu.

Di sisi lain, jika Real Madrid memutuskan tidak mengontrak Cristiano Ronaldo maka Real Madrid harus membayar 30 juta poundsterling kepada pemain itu.

Jadi pada dasarnya transfer itu memang akan terjadi dan dari saat Florentio Perez memutuskan bergabung dengan Real Madrid sudah sangat jelas bahwa Cristiano Ronaldo adalah orang sempurna untuk mewujdukan sesuatu yang berusaha Calderon lakukan sebelumnya, di masa Galactico dan di versi kedua orde Galactico.

Kaka dan Cristiano Ronaldo semuanya ada di pelupuk matanya, (dengan) kontrak yang murah. Kini anda membelanjakan 80 juta poundsterling untuk sang pemain, tetapi Florintino berkata pada saya saat saya bertemu dengannya minggu lalu bahwa uang sebesar itu pula yang dia persembahkan kepada Real Madrid setiap tahun.

Jadi itu hanya perkara kapan (transfer terjadi), bukan jika. Dan karena prakontrak tersebut tranfers itu menjadi berlangsung demikian cepat."

Apa untungnya

"Ingat tidak saat David Beckham menandatangani kontrak dengan Real Madrid seharga 25 juta poundsterling, orang berkata, 'wow, tidakkah itu terlalu murah?'

Anda kini menyadari bahwa uang sebesar itu cetek dan tiga kali dari jumlah uang (yang dibelanjakan untuk mendapatkan Beckham) mengalir setiap tahun ke Real Madrid. Itu adalah cerita sama yang terjadi pada Kaka dan Cristiano Ronaldo.

Pimpinan sebelumnya Ramon Calderon berusaha mengikuti masa Galactico, namun tidak bisa karena dianggap terlalu sulit.

Namun sekali anda mencurahkan semuanya dengan fokus, seperti dilakukan Florentino di masa lalu saat bersama Ronaldo, Zidane, Figo dan Beckham, maka akan begitu banyak uang masuk ke Real Madrid yang akan terus sampai lama, sepanjang Florentino belajar dari kesalahannya.

Saya kira dia akan belajar. Sebagaimana dia katakan beberapa minggu lalu, dia berusaha menuntaskan (masa bakti) tiga tahun dalam satu musim saja, sehingga itulah alasannya mengapa anda bukan hanya akan melihat Kaka dan Ronaldo datang, tetapi juga yang lainnya.

Dalam pandangannya semua itu wajar dan mengeluarkan 80 juta poundsterling untuk mendapatkan Ronaldo tidaklah terlalu mahal."

Bagaimana kontrak disepakati

"Pada dasarnya Florentino mengakui bahwa di masa lalu semua hal telah berjalan lancar dengan cara yang salah.

Ya, ada satu prakontrak yang disepakati oleh Ramon Calderon dan Jorge Mendes, agen Cristiano Ronaldo, namun kontrak dengan Manchester United berlangsung dalam persahabatan.

Apa yang dia lakukan dalam wawancara itu bahwa yang kami pakai di Revista adalah uluran jabat tangan persahabatan dengan Manchester United.

Dari situ adalah hanya soal waktu sebelum kedua klub berbicara. Setidaknya ada dua kali pembicaraan yang saya tahu dan telah ada pembicaraan langsung antara David Gill (MU) dengan Florentino Perez.

Begitu Real mengajukan tawaran 80 juta poundsterling, maka siapapun termasuk Manchester United sang klub terkaya di dunia, tidak akan mampu berkata "tidak."

Ronaldo telah ditanya soal ini dan dia menjawab, 'Ya, silakan terima saja."

Apa yang terjadi adalah sangat alamiah, meskipun anda membayangkan transfer ini akan membuat marah banyak orang dan sepertinya Sir Alex Ferguson menyampaikan kalimat lebih lembut."

Masih banyak

"Mereka (Real) tidak berhenti. Real berhitung mereka bisa membelanjakan sekitar 300 juta pounsterling dan dari pembicaraan saya dengan Florentino Perez, semua uang itu akan kembali dengan keuntungan.

Adalah uang yang ada dalam setengah isi peti mereka, tetapi setengah peti uang pula yang mereka harus minta ke bank. Mereka berhitung bahwa dalam dua tahun semua utang banknya bakal lunas.

Kita lihat nanti. Dia telah melakukan ini sebelumnya dan kami kira dia akan melakukannya lagi. Ada 130 sampai 140 juta poundsterling yang dibelanjakan.

Nama-nama yang anda perkirakan akan didekati Real Madrid termasuk David Villa, yang kemungkinan besar akan menjadi pembelian berikutnya.

Berdasarkan pemahaman saya ada kesepakatan personal diantara si pemain (Villa) dan Real Madrid bahwa sang pemain telah menyatakan tidak kepada Manchester City dan Chelsea karena dia ingin pergi ke Real Madrid.

Satu tawaran kira-kira 48 juta poundsterling dari Chelsea ke Valencia telah ditolak karena Real Madrid akan melampaui jumlah itu sehingga ada penandatanganan kontrak dengan pemain itu.

Setelah itu ada pemain Liga Premier lainnya yang diminati yaitu Xabi Alonso, yang mereka beli untuk disandingkan dengan Kaka dan Ronaldo di lapangan tengah.

Masalahnya Liverpool tidak mau menjualnya dan tidak ingin menjualnya dengan harga murah.

Mereka menginginkan seorang bek tengah berkualitas internasional untuk mendampingi Pepe, yang telah menunjukkan bahwa dia memiliki kualitas untuk menjadi salah satu bek tengah top.

Mereka memiliki Iker Casillas, Sergio Ramos dan jelas sekali mereka mengincar seorang bek kiri. Mereka akan memiliki 11 pemain luar biasa nan top, kemudian tinggal menjual beberapa pemain mereka.

Barcelona vs Realmadrid Liga Spanyol = Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi

Barcelona vs Real Madrid jadwal Liga Spanyol minggu ini. Jadwal Barcelona vs Real Madrid berarti jadwal Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi. Siapa yang akan menang? Lionel Messi Barcelona atau Cristiano Ronaldo Real Madrid? Hasil Barcelona vs Real Madrid La Liga Spanyol bisa menjadi jawaban siapa pemain terbaik dunia.

Barcelona versus Real Madrid Liga Spanyol
Apakah Barcelona atau Real Madrid klub sepak bola terbaik Liga Spanyol? sistem permainan Barcelona terbaik di dunia, tapi Real Madrid pemegang puncak klasemen Liga Spanyol dan telah melakukan investasi besar untuk transfer pemain sepak bola terbaik dunia. Hasil Barcelona vs Real Madrid 2009 bisa menjadi gambaran siapa juara Liga Spanyol 2009/10.

Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo Liga Spanyol
Sejak transfer Real Madrid Cristiano Ronaldo, dua pemain terbaik dunia ini bisa bertanding lebih sering, di La Liga Spanyol dan Champions League. CR9 pemain terbaik dunia 2 musim lalu, Lionel Messi pemain terbaik dunia musim lalu, siapa pemain terbaik musim 2009/10? hasil Barcelona Real Madrid bisa menjadi jawabannya.

Apakah Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo akan tampil? semoga mereka fit. Peluang emas untuk nonton duel Messi vs Ronaldo di Liga Spanyol. Jadwal Barcelona vs Madrid adalah jadwal big match minggu ini, seperti Arsenal vs Chelsea, Inter Milan vs Fiorentina, dan Everton vs Liverpool.

Jadwal Barcelona vs Real Madrid November 2009 tanggal 30, pk. 01.00 wib. Nonton bareng TVOne jadwal Liga Spanyol Barcelona vs Real Madrid.

Real Madrid Kecewa Cristiano Ronaldo Diejek Di Zurich

Ejekan penggemar Zurich terhadap Cristiano Ronaldo mendapat kecaman dari Real Madrid.

17 Sep 2009 21:45:25

Cristiano Ronaldo - Real Madrid (MARCA)

Real Madrid merasa penggemar FC Zurich tidak bersikap sportif karena meneriaki Cristiano Ronaldo setiap pemain bintang asal Portugal itu menyentuh bola.

Alih-alih menerima hal tersebut sebagai bagian dari pertandingan, direktur Los Merengues Emilio Butragueno malah mengeluh dan menyebutnya sebagai sisi negatif dalam perjalanan mereka ke Swis.

Meski demikian, Ronaldo tetap tampil istimewa dengan dua gol yang dicetaknya dari tendangan bebas untuk membantu El Real mempecundangi tuan rumah dengan skor telak 5-2.

"Atmosfer pertandingan sangat fantastis, tetapi sepak bola terlalu berharga dan kita harus menjaganya," kata Butragueno pada Marca.

"Anda harus mendukung tim kesayangan tetapi disaat yang bersamaan harus memperlihatkan rasa hormat terhadap lawan seperti yang diminta oleh UEFA. Sikap tersebut sangat negatif."

Cristiano Ronaldo Terjangkit Flu Babi?

LagaBola – Sepulangnya dari tur pra musim di Amerika Utara, terserang flu. Namun Real Madrid membantah jika pemain termahalnya itu terjangkit flu babi. Ronaldo bersama skuad Madrid lainnya melakoni tur pra musim di Amerika Utara beberapa saat yang lalu. Begitu kembali ke Eropa, mantan pemain Manchester
United ini tumbang karena flu.

Hal itu membuatnya diragukan untuk tampil membela Portugal dalam laga persahabatan melawan Liechtenstein pada Rabu (12/8/09) waktu setempat. Belakangan muncul dugaan bahwa Ronaldo terkena flu babi terkait dengan kepulangannya dari kawasan Amerika. Ia pun sempat dikhawatirkan akan menyebarkan virus tersebut. Namun isu itu buru-buru ditampik pihak Madrid. Menurut mereka Ronaldo hanya mengidap flu biasa.

“Sang pemain saat ini sedang memulihkan kondisi dari flu biasa,” begitu pernyataan Madrid seperti dilansir Goal. “Cristiano Ronaldo terkena flu sekembalinya dari Washington DC. Ia telah dianjurkan untuk beristirahat di rumah dan diberi resep obat.”

Realmadrid-Barcelona, Masihkah tek terkalahkan?

October 2, 2009 by admin · Leave a Comment

Lagabola – Sampai pekan kelima lalu, belum ada yang bisa menghentikan Real Madrid dan Barcelona. Berlanjut ke jornada keenam, masihkah keduanya bakal sempurna? Lima kemenangan dalam lima pekan, itulah catatan yang dihasilkan kedua raksasa tersebut dalam lima pekan awal. Madrid untuk sementara memuncaki klasemen lantaran unggul selisih gol atas Barca. Keduanya sama-sama memiliki poin 15.

Kiprah cemerlang keduanya tak hanya terjadi di kompetisi domestik. Pada panggung Liga Champions, El Real dan El Barca juga belum pernah kalah. Madrid dua kali meraih kemenangan, yakni atas FC Zurich (5-2) dan Olympique Marseille (3-0). Sedangkan Barca bermain imbang dengan Inter Milan (0-0) dan menang 2-0 atas Dynamo Kiev. Bakal berlanjutkah performa bagus tersebut pada akhir pekan ini? Jalan Madrid agak sedikit berat lantaran lawan yang dihadapi adalah peringkat tiga, Sevilla. Apalagi sang lawan punya catatan bagus dalam empat pekan terakhir di La Liga; selalu meraih kemenangan.

Los Blancos sendiri kemungkinan besar akan tampil tanpa Cristiano Ronaldo. Pemain yang sudah mencetak sembilan gol dalam tujuh pertandingan ini menderita cedera engkel kala berlaga melawan Marseille midweek ini. Pelatih Manuel Pellegrini pun ragu kondisinya bakal fit untuk melawan Sevilla. “Cristiano sedikit mengalami pembengkakan. Kita tunggu saja bagaimana keadaannya. Terlalu dini untuk mengatakan kalau dia dapat bermain melawan Sevilla hari Minggu nanti,” tukas pelatih asal Chile itu.

Tetapi Madrid sudah membuktikan bahwa bintang-bintang baru mereka sudah mulai nyetel satu sama lain. Tak ada Ronaldo masih ada Kaka dan Karim Benzema untuk mendulang gol. Menarik dinanti bagaimana mereka menghadapi laga yang akan dihelat di kandang Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (4/10/2009), ini. Sementara Barca memiliki lawan yang relatif lebih enteng ketimbang Madrid; Almeria. Tim yang kini duduk di peringkat 11 klasemen sementara itu hanya pernah meraih satu kemenangan dalam lima pekan. Satu-satunya kemenangan diraih atas Getafe (1-0) di kandang sendiri pada pekan ketiga.

Bagi bek Gerard Pique, tak ada alasan bagi Los Cules untuk kehilangan angka pada laga yang akan dilangsungkan di Stadion Nou Camp, Sabtu (3/10/2009), ini. “Pertandingan melawan Almeria sangat penting. Kami harus meraup semua poin dari semua laga kandang kami,” ujarnya di situs resmi klub. Sementara tim besar lainnya, Valencia, akan bertandang ke markas Racing Santander, Stadion El Sardinero (4/10/2009). Los Ches belum pernah menang dalam laga terakhir, di mana mereka hanya mencetak dua kali imbang dan satu kali kalah. Tetapi Santander juga tak memiliki catatan bagus dalam dua pekan terakhir; satu kali kalah dan satu kali imbang.

Untuk Atletico Madrid dan Villarreal, kemenangan masih terus mereka cari. Akibat tak pernah meraih tiga poin di lima laga awal, keduanya kini terpuruk di posisi 18 dan 19 klasemen sementara. Atletico baru mengoleksi poin tiga, sedangkan Villarreal baru dua. Atletico akan menjamu Zaragoza yang akhir pekan lalu menang 3-0 atas Getafe pada hari Sabtu. Sementara Villarreal akan menerima Espanyol sehari berselang. Tim yang disebut terakhir tengah mencari poin penuh lagi setelah dua kemenangan beruntun mereka diputus hasil imbang 0-0 dengan Xerez akhir pekan lalu.

christiano ronaldo - nerreida galardo : putus hubungan kekasih


CRISTIANO Ronaldo terus menuai kontroversi menjelang musim baru Premiership bergulir. Setelah terkatung-katung dalam masalah transfer, kini gosip pribadi pun menyerbak. Kabarnya, CR-7 telah mengeluarkan ’surat’ PHK alias Putus Hubungan Kekasih dengan model seksi Nerreida Gallardo, Senin (14/7) lalu. Namun kalangan media, seperti dilansir 24Horas di halaman 27 menyebutkan, baru mengetahui secara resmi kabar tersebut pada Selasa (15/7).
Tak heran jika kabar ini sangat mengejutkan, sama kontroversialnya tatkala mereka memutuskan untuk berhubungan kasih. Seperti diketahui, hubungan winger Manchester United dan timnas Portugal tersebut dengan cewek asal Mallorca Spanyol itu telah lama menuai protes dan ketidaksetujuan beberapa kalangan. Bahkan sang Ibu, Delores terang-terangan tidak menyukai hubungan asmara sang putra dengan cewek yang lebih tua dua tahun dari Ronaldo tersebut. Bahkan ia beberapa kali menyebut kalau Nerreida hanya ingin mengeruk harta sang anak.
Kini sepertinya Ronaldo memang benar-benar menuruti kata-kata ibunya untuk meninggalkan Gallardo, meski satu permintaan untuk pindah ke Real Madrid belum terlaksana.
Menurut 24Horas, selain alasan mengikuti permintaan sang ibu, Ronaldo juga ternyata diam-diam ’sakit hati’ dengan perangai Nallardo yang terkenal liar. Apalagi ditambah dengan kenyataan kalau cewek berusia 25 tahun itu pernah menjalani hubungan intim dengan bek Los Galacticos, Sergio Ramos. Tak heran jika hal ini bakal mengganggu penampilan Ronaldo jika memang ia pindahke Madrid suatu saat nanti. Padahal beberapa waktu lalu pasangan ini masih berada dalam suasana liburan penuh kemesraan di perairan Sardinia dan Mediterania.
Belum ada komentar dari keduanya, namun seorang teman dekat mereka mengungkapkan jika Ronaldo memang cukup kesal dengan kenyataan terbukanya ‘kedok’ Nerreida yang berangka merah. “Ronaldo sepertinya benar-benar mulai muak, tapi mungkin itu keputusan emosional saja, kita hanya bisa mendengar dan melihat, kita tunggu beberapa waktu nanti,”ujarnya.
Sementara Ronaldo kini justru lebih memilih beristirahat di rumahnya di Sintra, sebelah utara Lisabon. Selain menenangkan diri setelah berpisah dengan Nereida, dia juga mencoba melupakan kontroversi dengan klubnya, Manchester United. (persda network/bud)

Balik ke Carolina Patrocinio
PUTUS dengan Nerreida Gallardo membuat gosip tentang kekasih selanjutnya bagi Ronaldo terus beredar. Kabar paling kuat menyebut, jika nama Carolina Patrocinio, sudah berada di pikiran sang bintang.
Nama ini tidak asing lagi di Portugal dan bagi CR7. Pasalnya, bintang televisi dan presenter terkenal ini pernah menjalin hubungan cinta dengan Ronaldo di awal tahun 2008 lalu, sebelum Ronaldo akhirnya meninggalkan Patrocinio demi seorang Nerreida. Patrocinio adalah pacar Ronaldo sebelum Jordan, Merche Romero, Gemma Atkinson dan Luciana Abreu.
Cewek yang akrab disapa Corry’ ini memang terhitung paling memberikan arti mendalam untuk Ronaldo. Ia pernah langsung dikenalkan pada keluarga dan sang ibu, Delores juga sepertinya suka dengan perangai cewek seksi berambut pirang tersebut. Ronaldo pun kabarnya masih mengagumi Corry. Tak heran jika lantas keduanya diperkirakan bakal menjalin hubungan cinta kembali. Apalagi Corry pernah merasa prihatian dengan kondis Ronaldo saat ini. “Ketenangan adalah kunci hidup, sungguh tak tenang melihat dia (Ronaldo-red) seperti itu,”ungkap Cory, dalam sebuah acara televisi lokal, awal Juli lalu. (persda network/bud)

Absen Sampai Oktober
KABAR terbaru dari Ronaldo menyebutkan, pemilik nomor punggung tujuh ini harus absen dalam jangka waktu minimal 3 minggu ke depan, belum termasuk masa rehabilitasi. Menurut Telegraph, Selasa (15/7), Ronaldo bakal absen paling tidak sampai akhir Agustus dan bisa kembali pada Oktober jika kondisinya sudah memungkinkan.
Antonio Gaspar, fisiotherapist timnas Portugal menyebut, terakhir kali ia merawat cedera ankle Ronaldo pada Senin (14/7) lalu. “Kami bakal berusaha maksimal untuk menyembutkannya secepat mungkin dengan apa yang kami miliki, tapi Ronaldo tak akan dalam kondisi optimum sampai 12 minggu ke depan,”ungkap Gaspar.
“Sikap optimisnya membuat hasil makin positif. Empat minggu pertama di fase rehabilitasi menghasilkan sesuatu yang sangat baik. Usai sebulan, tim dokter Manchester United akan mengambil alih perawatan,”imbuh Gaspar. (persda network/bud)

Nistelrooy sambut Cristiano Ronaldo

Menjelang ditutupnya bursa transfer pemain Januari ini, kabar mengenai kepindahan pemain sayap Manchester United (MU), Cristiano Ronaldo ke Real Madrid semakin berembus kencang.
Terlepas dari berhasil atau tidaknya El Real memboyong pemain sayap Portugal tersebut, mantan striker Manchester United, Ruud van Nistelrooy menyatakan mantan rekan setimnya tersebut bakal mendapatkan sambutan yang baik jika dia pindah ke Santiago Bernabeu. Dari kabar yang beredar dikatakan Real berencana mengajukan tawaran untuk memboyong Ronaldo dari Old Trafford.
Menanggapi kabar tersebut, pihak The Red Devils telah menampik segala rumor mengenai kepindahan Ronaldo. Berkat penampilan memikatnya pada musim ini, Manchester United berniat menghadiahi pemain Timnas Portugal tersebut dengan menyodorkan kontrak baru.
Kendati MU telah menampik kabar tersebut, spekulasi mengenai kepindahan Ronaldo tak berhenti sampai disitu. Nistlerooy menilai semua keputusan saat ini berada di tangan Ronaldo. Sebelum mantan pemain Sporting Lisbon tersebut menetapkan keputusannya, striker asal Belanda itu mencoba meyakinkan Ronaldo bahwa dia akan diterima dengan baik di Real Madrid.
�Pemain-pemain hebat selalu diterima di Real Madrid dan Ronaldo adalah salah satu pemain yang fantastis. United tidak akan dengan mudah melepaskan Ronaldo, jelas mereka tidak akan melakukan itu. Namun, ini semua tergantung pada keinginan sang pemain,� ujar Van Nistelrooy seperti dilansir dari Skysports.com, Jumat (26/1).
�Jika pemain menyadari situasi yang terjadi dan tidak ingin tinggal lagi dan tidak memiliki komitmen lagi, semuanya dapat terjadi. Kesadaran pemain akan berdampak besar jika terjadi pada situasi semacam ini. Musim ini adalah musim terbaiknya sejak dia tiba di Manchester, mencetak banyak gol dan bermain sangat bagus,� imbuhnya.
Dalam salah satu kesempatan terakhir karirnya di MU, Van Nistelrooy dikabarkan sempat terlibat perselisihan dengan Ronaldo di pusat latihan. Namun, striker Belanda tersebut menyatakan tidak akan ada masalah jika pemain berusia 21 tahun tersebut pindah ke Bernabeu. �Tidak banyak yang terjadi di antara kami di Manchester. Itu hanya sebuah letupan kecil. Namun jika dia tertarik untuk pindah, semuanya dapat terjadi.�
�Dia muda dan memiliki pengalaman yang cukup banyak, dari Piala Dunia dan dari berbagai kejuaraan Eropa. Dia sangat muda, salah satu pemain favorit (Sir Alex) Ferguson (manajer MU),� beber Nistlerooy

Ronaldo Tak Cemaskan Kekalahan Madrid

Ronaldo Tak Cemaskan Kekalahan Madrid, inilah kabar terbaru. Gelandang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tak terlalu cemas dengan kekalahan 0-1 yang dialami timnya di kandang Olympique Lyon. Madrid tbisa lolos.
Temukan informasi Ronaldo Tak Cemaskan Kekalahan Madrid download foto video Ronaldo Tak Cemaskan Kekalahan Madrid berita maupun gosip skandal kasus Ronaldo Tak Cemaskan Kekalahan Madrid juga lirik lagu mp3 Ronaldo Tak Cemaskan Kekalahan Madrid.

Minggu, 28 Maret 2010

Foto Cristiano Ronaldo Untuk Model Pakaian Dalam Emporio Armani

Iklan pertama Cristiano Ronaldo untuk Armani underwear baru saja diluncurkan setelah 3 bulan semenjak diumumkan sebagai model pria Emporio Armani yang menggantikan posisi David Beckham. Sedangkan selebritis super seksi Megan Fox menggantikan posisi Victoria Beckham yang juga hengkang dari Emprio Armani.

Cristiano Ronaldo yang memiliki body sempurna tentu sangat menarik perhatian wanita di seluruh dunia. Termasuk pria pun sangat memimpikan memiliki body seperti seorang Cristiano Ronaldo. Jelas saja, karena untuk memiliki perut six pack sepertinya, Cristiano Ronaldo dikabarkan melakukan latihan sit up sebanyak 3000 kali per hari. Luar Biasa! :-)

Sehingga langkah Giorgio Armani mengontrak Christiano Ronaldo merupakan sebuah keputusan yang sangat tepat bagi masa depan Emporio Armani untuk semakin mengokohkan brand nya di lini underwear.

Ingin lihat pose seksi Cristiano Ronaldo dengan pakaian dalam Emporio Armani? Silahkan langsung lihat fotonya dibawah. Anda juga bisa melihat foto-foto seksi Megan Fox dalam artikel kami tentang Megan Fox For Emporio Armani.

Christiano ronaldo sang playboy

Sosok dibalik penampilan cemerlang gelandang Manchester United Ronaldo ternyata ia seorang pesolek. Tak heran jika wajahnya yang ganteng dan penampilannya yang menarik membuat gelandang tim nasional Portugal itu dikejar penggemar wanita.

Seperti yang dilansir The Sun, Patricia Evra, bek kiri andalan The Red Devils mengatakan bahwa Ronaldo winger sensasional asal Portugal, ternyata gemar bersolek di depan cermin pribadinya. Karena itulah Ronaldo mendapat julukan playboy.

” Cristiano kerap membuat saya tertawa. Sebab, ialah satu-satunya pemain yang memiliki cermin pribadi di ruang ganti. Seringkali ia menghabiskan waktu berjam – jam u/ membereskan rambutnya dan memakai gelang. Tampak jelas, ia sangat memperhatikan tubuhnya, “.

Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro atau yang dikenal dengan Cristiano Ronaldo, memulai karir sepakbolanya dengan bergabung bersama tim yunior klub Portugal Andorinha tim tempat ayahnya bekerja sebagai penyedia perlengkapan.

Pada usia 10 tahun, bakat pemain kelahiran 5 Februari 1985 itu sudah tercium banyak klub profesional. 2 klub berebut mendapatkannya, yakni CS Maritimo & CD Nacional. Maritimo adalah klub yang cukup besar, sayangnya mereka terlambat mendatangkan Ronaldo kecil yang keburu bergabung dengan CD Nasional.

Di klub junior itu, Ronaldo ikut mengantarkan klubnya memenangkan gelar kejuaraan nasional. Ia kemudian diberi kesempatan berlatih selama 3 hari di klub profesional, Sporting Lisbon. Sporting kemudian merekrutnya pada saat Ronaldo masih berusia 14 tahun. Ronaldo bergabung dengan klub yunior Sporting yang berlatih di Alcochete yang dikenal sebagai ” pabrik sepakbola ” di Portugal.

Ronaldo kemudian terpilih sebagai pemain Timnas Portugal yang mengikuti kejuaraan UEFA U-17. Penampilannya di ajang itulah yang membuat namanya mulai dilirik klub2 besar dunia. Orang yang pertama kali jatuh cinta pada Ronaldo adalah mantan pelatih Liverpool, Gerard Houllier. Houllier berniat mendatangkan Ronaldo ke Anfield. Tetapi karena usianya masih 16 tahun, manajemen klub memutuskan u/ memberi Ronaldo waktu. Tetapi tahun 2003, Liverpool justru kalah cepat dari MU yang berhasil memboyongnya ke Old Trafford dengan transfer sebesar 12,24 juta pound.

Sir Alex Ferguson, pelatih MU benar2 terpikat dengan penampilan Ronaldo yang dinilainya sangat dinamis, bisa bermain sebagai gelandang serang, pemain sayap, bahkan menjadi striker jika dibutuhkan. Kedatangan Ronaldo ke Old Trafford bersamaan dengan kepergian bintang mereka, David Beckham ke Real Madrid. Karena itu, kedatangan Ronaldo disambut gegap gempita, bahkan ia dianugerahi kaos nomor 7, nomor keramat milik Beckham & Ronaldo membuktikan dirinya, bahwa ia pantas memakai nomor itu.

seandainya christiano ronaldo pindah ke real madrid

cristiano ronaldo madridBerita paling heboh akhir-akhir ini adalah kemungkinan pindahnya Cristiano Ronaldo Ke Real Madrid. Nah, bicara tentang kepindahannya, sedang terjadi diskusi yang seru di komunitas Real Madrid Indonesia. Mari kita simak diskusi tersebut.

Tidak Boleh Ada Perlakuan Yang Istimewa

Kepindahan Christiano Ronaldo sepenuhnya mendapat lampu hijau dari komunitas Real Madrid Indonesia. Tapi ada satu hal yang diharapkan dengan kedatangan CR7, yaitu tidak boleh ada perlakuan yang terlalu istimewa. Karena jika CR7 jadi pindah dan diperlakukan terlalu berlebihan apalagi untuk kategori seorang pemain baru maka sudah pasti akan menimbulkan kesenjangan sosial yang cukup lebar diantara pemain madrid. Meskipun semua pemain Madrid sudah tentu kaya tapi dengan perbedaan gaji yang cukup lebar tadi pastinya akan memancing kecemburuan sosial di level akar rumput, seperti saat dahulu kala diera galactico yang menyebabkan hengkangnya Makelele.


Ada Kemungkinan Melempem Di Awal Musim

Bercontoh pada Zinadine Zidane, ditakutkan dengan kedatangan CR7 malah akan melempem dan membuat tim tidak kondusif. Kedatangan Zidane konon perlu hampir 3/4 musim untuk menunjukkan kalau dia bisa membuat madrid bermain impresif secara tim. Dan hal ini diperlihatkan dengan Real hanya menduduki posisi ke 5 walaupun juara Liga Champions.

Bertambahnya tukang ngambek

Era galactico bakal muncul kembali jika CR7 hadir. Sayangnya, semakin banyak bintang, peluang CR7 dicadangkan juga semakin besar. Kalau sudah demikian, CR7 dimungkinkan bakal ngambek-ngambekan seandainya dicadangkan mengingat umurnya yang belum genap seperempat abad. Berbeda dengan David Beckham, biarpun dia sering dicadangkan, dia tetap bersikap profesional.

Cristiano Carolina (lahir di Bandung, Portugal, 4 Februari 1985; umur 25 tahun) adalah seorang pemain sepak bola asal Portugal. Ia dikenal sebagai pemain sayap dari Persib dari 2003-2009 sebelum pindah ke Real Madrid pada 1 Juli 2009 dengan memecahkan rekor transfer sebesar 80 Rupiah menjadikannya sebagai pemain termahal dalam sejarah sepak bola. Ia biasa bermain sebagai sayap kiri atau kanan serta penyerang tengah. Ia mulai dipanggil ke Timnas Portugal sejak tahun 2003.

Ronaldo Lahir di Madeira, Portugal, anak dari Maria Dolores dos Santos Aveiro dan José Dinis Aveiro. Dia memiliki kakak laki-laki bernama Hugo, dan dua kakak perempuan, Elma dan Liliana Cátia. Liliana Bekerja sebagai penyanyi dengan nama panggung "Ronalda" di Portugal.[rujukan?] Nama kedua yang diberikan kepada Cristiano ("Ronaldo") relatif langka di Portugal.[rujukan?]

Ronaldo adalah pemain sepak bola yang dapat bermain dengan kedua kakinya[rujukan?], yang membuat dia dapat bermain di mana saja: kanan, kiri atau melalui tengah. Ini mengakibatkan Ronaldo dan rekannya sesama pemain sepak bola di Manchester United Ryan Giggs dapat saling bertukar posisi.

Ronaldo memiliki kemampuan teknik yang hebat.[rujukan?] Di samping gerakan multi step-over, dia juga mengembangkan banyak kemampuan lainnya, membuat dia sangat lincah dan sebagai pemain sayap yang tidak dapat diprediksikan gerakannya. Disamping kemampuan mengolah bolanya yang luar biasa, dia juga piawai dalam mengeksekusi bola-bola mati, itulah yang membuatnya menjadi salah satu pemain yang paling berbahaya bagi lawannya, dia dapat mencetak gol dengan cara apapun.

Senin, 15 Maret 2010

Cristiano Ronaldo Kangen Maen di Old Trafford

Pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo, yang meninggalkan Manchester United (MU) untuk pindah ke Real Madrid dengan uang transfer yang memecahkan rekor dunia sebesar 80 juta pound (125,5 juta dolar AS) tahun lalu, mengisyaratkan bahwa ia bisa saja kembali ke Old Trafford di masa mendatang.

Pemain Terbaik Dunia berusia 25 tahun tersebut, telah memperkuat Manchester United selama enam musim. Ronaldo juga membantu klub Liga Utama Inggris tersebut, menjuarai Liga Primer tiga kali serta Liga Champions. "Sudah tentu saya merindukan Manchester United," kata peman internasional Portugal, Ronaldo dalam wawancara dengan surat kabar Inggris, News of the World.

"Saya bermain di sana selama enam tahun dan itu waktu yang lama. Saya masih berminat menyaksikan Manchester United. Anda tidak pernah tahu, barangkali di masa mendatang saya dapat kembali untuk bermain di sana. Itu selalu mungkin. Saya benar-benar merasa senang di Madrid, dan setiap orang tahu ini adalah klub saya, tetapi tentu saja saya merindukan Manchester United, bosnya, para pemainnya, karena saya meninggalkan keluarga di sana." tambahnya

Ronaldo, yang bergabung dengan Manchester United saat berusia 18 tahun dengan uang transfer 12,24 juta pound dari Sporting Lisbon tahun 2003, bermain 92 kali di klub Inggris itu dengan mencetak 118 gol. Ia sejak itu melakukan awal yang gemilang di Madrid, dengan mencetak 17 gol di 17 pertandingan domestik dan Eropa, tetapi menyatakan ia kembali berminat pada Liga Primer.

"Saya berpendapat, liga Inggris kadangkala lebih menggairahkan dibanding La Liga (Liga Utama Spanyol). Orang lebih menyintai pertandingan di Inggris. Para penggemar lebih mencintai pertandingan itu. Menurut pendapat saya, Liga Primer dan La Liga merupakan dua liga terbaik di dunia, tetapi di Inggris para pemainnya lebih kuat." (Ant)

Cristiano Ronaldo "dikloning"

Mungkin akhir-akhir ini kasus kloning makhluk hidup sudah jarang terdengar lagi. Salah satu kasus kloning yang ramai dibicarakan adalah kloning domba Dolly. Sekalipun akhirnya Dolly tudak bertahan lama, namun kasus kloning ini cukup ramai diperdebatkan.

Prinsip dasar kloning sendiri adalah memasukkan inti sel suatu makhluk hidup ke dalam sel inang tanpa inti. Tujuannya jelas, memperoleh hasil kloningan yang secara genetika sama dengan sel yang dikloning.

Rupanya teknologi Kloning ini mulai diadopsi oleh dunia olahraga. Korbannya adalah bintang Manchaster United, Cristiano Ronaldo. Tapi yang dimaksud kloning disini bukan dengan jalan memasukkan inti sel ronaldo ke dalam sel inang untuk menghasilkan Ronaldo yang baru. Tapi dengan cara memetakan DNA Ronaldo dan kemudian digunakan untuk patokan. Patokan yang dimaksudkan adalah Gen Ronaldo dipakai untuk parameter bagi klub dalam mencari bintang baru. Jadi, si bintang baru juga di tes DNA untuk mengetahui susunan Gen-nya.Tentu saja jika si pelamar ini memiliki gen yang mirip dengan ronaldo, maka kesempatan ia diterima akan semakin besar.

Parahnya lagi, ini bukan sekedar rumor. Bahkan telah ada salah satu klub yang menghubungi Dr. Henning Wackerhage dari the school of medical sciences di Universitas Aberdeen. Klub ini meminta Dr. Henning memetakan DNA Ronaldo dan tentunya pemain keren lain seperti beckham.

Dr. Henning sendiri adalah seorang ilmuan yang berpengalaman dalam bidang rekayasa genetika. Saking PD nya dengan idenya itu ia mengatakan:

it might be possible to produce the human equivalent of a formula one car by using genetic mutations.

Mengenai urusan screening gen ini, Huw Jennings youth development manager pada the FA Premier League mengatakan bahwa untuk mencari talenta mudaberbakat seperti ronaldo tidak dapat hanya dilakukan dengan melihat DN-nya saja. Ada hal lain yang lebih berpengaruh antara lain mental bertanding, dll.

“While you may be able to identify athletic ability, the road from promising youngster to top professional is far from smooth, and it doesn’t necessarily follow that talented athletes will become talented footballers,”

UK Sport, sebuah badan ‘drug testing’ di Inggris mengatakan tidak mampu melarangan klub untuk melakukan screening DNA untuk mencari pemain, mereka tidak menemukan keterkaitan screening DNA ini dengan penyalahgunaan doping.

Wah,, kalau di Indonesia, sekalipun kita bisa cara kloningnya, kita bakalan bingung pemain Indonesia mana yang pantas dikloning :p

Selasa, 09 Maret 2010

CR7






Cristiano Ronaldo

dos Santos Aveiro

Panggilan :Ron/Ronnie/Cris

Julukan :The Sultan of Stepover

Lahir :5 Februari 1985

Kota :Funchal,Maderia,Portugal

Ibu :Maria Dolores dos Santos Aveiro

Ayah :Diniz Aveiro

Kakak Laki-laki :Hugo(lahir 1975)

Kakak perempuan :Elma(1974)&Liliana Catia(1976)

Tinggi :186 cm

Berat :75 kg

No.punggung :7

Posisi :Gelandang serang/kanan/kiri

Julukan kecil :Patrick Kluivert

Tim favorit :Sporting Libson

Pemain :Luis Figo

Film :Universal Soldier

Negara :Portugal

Warna :Putih

Kebiasaan :Push-up

Klub junior :Andorinha,CD Nacional

Karier Klub & Timnas

Tahun Klub Main(gol)

2001-2003 Sporting Portugal 25(3)

2003 Manchester United 154(87)

Tim Nasional

2003 Portugal 54(20)

Penghargaan

Bersama Manchester United

  • Juara Premier League:2006-2007
  • Juara Piala FA:2004
  • Juara Piala Liga:2006
  • Juara Community Shield:2007
  • Runner-up Premier League:2005-2007
  • Runner-up Piala FA:2005,2007

  • Individu

· Pemain terbaik versi PFA:2007

· Pemain muda terbaik versi PFA:2007

· Pemain terbaik pilihan supporter versi PFA:2007

· Anggota tim terbaik Liga Inggris versi PFA:2005-2006,2006-2007

· Pemain terbaik versi Asosiasi Jurnalis Olahraga:2007

· Pemain terbaik Liga Inggris:2006-2007

· Pemain terbaik Liga Inggris bulanan:November 2006,Desember 2006

· Pemain terbaik bulanan versi PFA:oktober 2006,Februari 2007

· Pemain muda terbaik versi FIFPro:2005,2006

· Atlet Terbaik Portugal:2006

· Pesepakbola terbaik Portugal:2007

· Penghargaan Sir Matt Busby:2006-2007

· Pemain terbaik Manchester United:2006-2007

· Tim terbaik dunia versi FIFPro:2006-2007

· Anggota tim terbaik UEFA:2004,2007

· Anggota tim terbaik EURO 2004

· All star piala dunia 2006

· Runner-up ballon d’Or 2007

· Runner-up Onze d’Or 2007

· Peringkat ke-3 pemain terbaik versi FIFA 2006

CRISTIANO ronaldo

Tak banyak bintang muda asing yg sukses di Liga Utama Inggris. Untuk kategori umum yg muda dan senior saja lebih banyak yg gagal daripada berhasil. Sepakbola Inggris bagai neraka bagi pemain-pemain asing.Namun,tidak bagi Cristiano Ronaldo,yg dating dari Negara yg sebenarnya tdk punya tradisi sepakbola yg kuat,yaitu Portugal. Dia dating ke belantara sepakbola Inggris di usia yg belia,17 tahun,namun permainannya menenggelamkan bukan hanya rekan-rekan “asingnya”,tapi juga pemain-pemain local. Apalagi dia dating ke Manchester United saat kubu Setan Merah baru kehilangan ikonnya ketika itu,David Beckham.

Ø Ganteng,Muda,Kaya,Hebat…!!!

Tidak ada pemain sepakbola di planet ini sekomplet Cristiano Ronaldo. Ia masih muda,bermain di klub besar,berwajah ganteng,penghasilannya selangit,dan aksinya di rumput hijau sangat hebat hingga membuat orang berdecak kagum.

Pemain kelahiran tahun 1985 ini sudah merumput di Manchester United ketike usianya masih 17 tahun. Pada awalnya,banyak yg meragukan keputusan Sir Alex Ferguson merekrutnya. Apalagi kedatangannya diharapkan dapat menutupi kegundahan pendukung United atas kepergian david Beckham. Nomor punggun 7,nomor keramat pemain Setan Merah sejak dipakai oleh Eric Cantona dan Beckham.

Anak muda ini ternyata tdk mengecewakan. Bahkan ia banyak membuat orang terkagum-kagum,terlebih dalam hal menggoreng bola,ketrampilan yg jarang sekali dimiliki oleh pemain-pemain asli Inggris.

Aksinya di klub memberikan tiket untuk Ronaldo ke tim nasional Portugal. Ternyata disini ia juga punya prestasi tak kalah dari pendahulunya,seperti Eusebio dan Luis Figo. Buktinya di usia 22 tahun ia sudah dipercaya menyandang ban kapten. Padahal di timnas masih banyak pemain di atas usianya dengan kemampuan juga cukup baik.

BANYAK GELAR

Prestasi yg ditoreh Ronaldo terbilang langka bagi pemain-pemain asing yg beraksi di Premiership. Tipe permainan yg serba cepat dengan umpan-umpan jauhnya,membuat pemain yg tdk terbiasa menjadi keteter. Kick and rush sering menjadi asing bagi mereka.

Tapi,tidak untuk Ronaldo. Red Devils menjadi arena pengembangan kariernya. Walau pad awal kedatangannya United tak begitu bagus di Premier League,Si Lebah Kecil ini terasa tajam antukannya. Lambat laun tim dengan canpuran pemain muda dengan matang usia itu akhirnya menemukan kembali performanya.

Inggris akhirnya menjadi negeri kedua dirinya setelah Portugal. Begitu pula dengan masyarakat Inggris,yg menyambutnya dengan memberikan setumpuk gelar kpd sang bintang.

Selama 4 tahun di United,Ronaldo telah memberi gelar kpd para pendukungnya, yaitu juara Liga Utama,Piala FA,dan Piala Liga. Dua gelar tertinggi klub Eropa dan Dunia masih menjadi incarannya, yaitu Liga Champion dan Piala Interkontinental. Umpan balik yg ia terima dari masyarakat sepakbola adalah gelar-gelar individu. Dari gelar pemain muda terbaik hingga pemain terbaik segala lapisan. Pemberinya juga dari berbagai versi. Dari persatuan pemain pro,supporter, hingga resmi dari FA. Di Portugal sendiri,selain menyabet gelar pesepakbola terbaik,ia sempat terpilih sebagai Atlet Terbaik 2006.


Ø KAPTEN ISTIMEWA

Memasuki usia yg ke-22 tahun,Cristiano Ronaldo mendapat kado yg sangat istimewa. Sehari setelah ulang tahun ke-22 itu atau tepatnya 6 Februari 2007, di luar dugaan ia ditunjuk oleh pelatih Luis Felipe Scolari untuk menjadi kapten tim dalam sebuah pertandingan uji coba.

Menjalani peran baru sebagai kapten itu jelas merupakan prestasi tersendiri dalam perjalanan karir Ronaldo. Lebih hebatnya lagi pemuda dengan nama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro itu memimpin Seleccao melawan tim terbaik dunia,Brasil.

Penunjukkan Ronaldo sebagai pemimpin tim bukan keputusan bersama pemain dan staf pelatih. Namun,keputusan itu dianggap sangat special karena diminta langsung oleh Presiden Portuguese Football Federation(PFF),Carlos Silva.

Debut sebagai kapten mampu dijalankan Ronaldo dengan baik. Portugal sukses mengalahkan juara dunia lima kali itu dengan skor 2-0. Kemenangan itu sekaligus merupakan kado perpisaha bagi Carlos Silva yg meninggal dua hari sebelum laga itu dimulai.

Ø REMAJA LUAR BIASA


Cristano Ronaldo memang digariskan lahir sebagai seorang pesepakbola hebat. Meskipun tdk berasal dari keluarga penggila sepakbola,Ronaldo justru berkembang cepat menjadi seorang pemain sepak bola hebat di dunia.

Almarhum ayah Ronaldo,Jose Dinis Aveiro,memang mencari nafkah dari sepakbola. Tetapi,ia bukanlah seorang pesepakbola professional. Dia hanya the kit man di klub amatir,Andorinha.

Sejak berusia 3 tahun,Ronaldo telah belajar menendang bola. Memasuki usia 6 tahun,ketertarikan Ronaldo kpd olahraga semakin terlihat. Bakat luar biasa pemain kelahiran Madeira itu membuat dua klubv besar Portugal,Benfica dan Sporting Lisboa,tertarik untuk menampungnya. Namun,bukan kedua klub itu yg menjadi pilihan Ronaldo. Ia justru memilih bergabung bersama ayahnya di Andorinha saat berusia 8 tahun.

Dua tahun kemudian,reputasi Ronaldo makin berkibar. Dua tim besar di tanah kelahirannya,CS Maritimo dan CD Nacional,tertarik untuk meminangnya. Sayang,Maritimo gagal mendapatkan Ronaldo karena utusan klub itu tdk menghadiri pertemuan denagn manajer Andorinha,Rui Santos. Ronaldo akhirnya bergabung dengan Nacional.

Setelah mempersembahkan 3 gelar juara bagi klub yg berjuluk Os Alvinegros itu,Ronaldo kemudian diuji coba selama 3 hari bersama Sporting. Ia kemidian pindah ke Sporting dengan nilai transfer yg dirahasiakan.

Ronaldo kemudian bergabung dalam latihan junior Sporting yg dikenal dengan sebutan “pabrik sepakbola” di Portugal itu. Staf kepelatihan Sporting memberi instruksi kelas satu bagi Ronaldo. Untuk memberi dukungan kpd karirnya,Sporting memanggil ibunya,Maria Dolores dos Santos Aveiro,untuk menemani Ronaldo selama mengikuti training camp.

Debut Ronaldo bersama Sporting dilakoninya saat melawan Moreirense. Pada pertandingan itu ia langsung mencetak dua gol. Kehebatan Ronaldo membuat ia dipanggil memperkuat tim junior Portugal di turnamen UEFA Cup U-17.

Berlaga di kompetisi junior antarnegara membuat bakat Ronaldo semakin terpantau oleh klub besar Eropa. Saat berusia 16 tahun,pelatih Liverpool saat itu,Gerard Houllier,telah jatuh hati kpd keahliannya. Ia sangat berniat untuk mendatangkan Ronaldo ke Anfield. Sayang,pihak Liverpool menolaknya karena dianggap terlalu muda dan butuh waktu terlalu lama untuk mengasah kemampuan Ronaldo. Penolakan Liverpool sepertinya merupakan sebuah keputusan yg salah. Berselang dua tahun kemudian Ronaldo tumbuh dengan cepat menjadi pemain muda terbaik Portugal.

Ø SEMPAT TOLAK NOMOR 7

Pertama kali bergabung dengan Manchester united,Cristiano Ronaldo sepertinya telah diplot sebagai bintang masa depan Old Trafford. Tanda-tandanya telah terlihat dengan pemberian nomor 7 yg selama ini dipakai beberapa legenda United.

Namun,sebelum nomor keramat itu diberikan kepadanya,ternyata Ronaldo sempat menolak saat diberitahu akan memakai nomor yg digunakan David Beckham sebelumnya.

Sebelum dipakai Ronaldo,nomor 7 telah dipakia oleh eks bintang MU seperti Johnny Berry,George Best,Willie Morgan,Bryan Robson,Eric Cantona dan David Beckham.

Akankah Ronaldo yg dikenal dengan sebutan CR7 itu akan menjadi legenda baru United..? Hanya waktu yg akan menjawab.